Be Spot: Trik Menyamarkan Double Chin yang Mengganggu

Be Spot: Trik Menyamarkan Double Chin yang Mengganggu

Double chin bisa dibilang cukup mengganggu karena membuat penampilan tampak lebih tua dan terlihat gemuk. Kondisi ini disebabkan oleh munculnya lapisan lemak berlebihan yang terakumulasi di bawah dagu, menyebabkan terjadinya lipatan atau tonjolan yang tampak seperti adanya "dua dagu" pada bagian bawah wajah. Kondisi ini umumnya disebabkan oleh faktor genetik, penuaan, kelebihan berat badan, postur tubuh yang buruk, atau kebiasaan buruk seperti kurangnya olahraga atau kebiasaan merokok.

Meskipun tidak berbahaya secara medis, double chin dapat membuat seseorang merasa kurang percaya diri. Hal inilah yang dialami oleh Kiki Mustika, salah satu pemain film "Unlimited Love". Dia mengaku sempat mengalami kenaikan berat badan. Namun sekalipun berat badannya sudah turun banyak, namun double chin di wajahnya tak kunjung hilang. Lalu bagaimana Rezy Andriati mengatasi permasalahan ini? Simak Be Spot kali ini sampai habis, ya!

Kiki Mustika dan Masalah Double Chin

Kiki Mustika dan Masalah Double Chin Be Spot - Trik Mengatasi Double Chin (Doc. Paragram)

Nama Kiki Mustika melejit sebagai salah satu artis remaja di era 2000-an, salah satunya berkat sinetron yang dia bintangi bersama Nagita Slavina. Namun meski memiliki potensi yang cukup besar di dunia akting, belakangan Kiki memilih untuk tidak terlalu sering muncul di depan kamera karena alasan khusus.

“Selama ini tuh aku bersembunyi dari kamera karena aku nggak pede dengan berat bedan aku yang cukup banyak. Ada double chin lah. Jadi kayak insecure aja liat kamera. Nah jadi mumpung bisa konsultasi gratis, mau nanya sih gimana cara menyamarkannya sebenarnya. Terutama double chin, ya. Karena udah turun berapa kilo pun ini double chin lama banget, ya. Entah dia paling terakhir ilang atau gimana gitu?” tanyanya pada Rezy.

Solusi Perawatan untuk Mengusir Double Chin

Solusi Perawatan untuk Mengusir Double Chin Be Spot - Trik Mengatasi Double Chin (Doc. Paragram)

Mendengar  keluhan dari Kiki, Rezy pun menegaskan bahwa hal paling penting untuk mengusir double chin adalah menggunakan skincare yang tepat. Treatment dokter di klinik memang bisa jadi solusi, namun sebenarnya hal itu tak perlu dilakukan selama pemilik double chin disiplin melakukan perawatan alami dan tepat guna.

“Nah kalau dari aku tetep harus skincare-nya yang bagus, gitu. Mungkin banyak cara yang orang ke dokter, ke klinik segala macam, misal orang kayak disuntik segala macam. Cuma kalau dari aku nggak perlu yang gitu-gitu. Jadi kita pakai yang natural aja," papar Rezy.

"Rekomendasi dari aku untuk menyamarkan double chin adalah kita pakai face oil atau serum yang buat glowing  atau moisturizer. Tergantung elastisitas dari double-chinnya. Kalau misalnya ngerasa yang gimana banget, aku rekomennya tetap pakai face oil. karena dia bisa di semua keluhan. Kenapa pakai ini supaya dia nggak terlalu kelihatan. Jadi dia natural dan kita kan pengennya nggak yang enggak instan banget ya," lanjutnya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"