Felicia Huang merupakan pemain basket muda Indonesia. Felichia Huang meninggal dunia pada Jumat (11/11) lalu. Kabar atlet cantik ini meninggal terungkap dari postingan akun Instagram Perbasi yang membuat warganet terkejut. Sebab Felichia Huang diduga meninggal dunia secara mendadak.
“Bola basket Indonesia kehilangan. Turut berduka cita atas berpulangnya Felicia ke Tuhan YME. Rest in Peace Felicia Huang Alvira. Terima kasih atas warna yang telah kamu berikan di bola basket Indonesia,” tulis unggahan kabar duka tersebut.
Felichia menghembuskan napas terakhir setelah mengalami kecelakaan mobil tunggal di jalan tol. Dalam kejadian mengerikan tersebut diketahui Felichia tidak sendirian karena di dalam mobil ia bersama seorang rekannya yaitu pemain basket Jovita Elizabeth Simon. Namun Jovita hanya mengalami luka-luka dan sudah melewatkan masa kritis.
Jenazah Felichia setelah dibawa ke rumah sakit pasca kecelakaan langsung disemayamkan di Rumah Duka Oasis Tangerang, Banten sebelum menjalani proses kremasi oleh pihak keluarga pada Minggu (13/11). Kepergian Felichia tentu membuat banyak pihak bersedih terlebih para rekan dan penggemarnya.
Sebelum meninggal Felichia diketahui masih aktif bermain basket dan mengikuti beberapa pertandingan di kejuaraan nasional. Ia juga sempat membela timnas basket wanita U-17 atau kelas junior. Felichia masih kuliah di Universitas Pelita Harapan dan membela universitasnya dalam ajang Liga Mahasiswa atau LIMA.
Pada tahun 2019 lalu Felichia pernah mendapatkan prestasi membanggakan dengan membawa tim putri College Pelita Harapan untuk memenangkan kejuaraan Honda DBL Indonesia. Hal itu membuatnya berkesempatan untuk ikut bagian dari Honda DBL Indonesia All-Star 2019 untuk belajar dan bertanding di Amerika Serikat.