4 Tips Perkenalan Diri dalam Bahasa Inggris yang Cocok untuk Pemula

4 Tips Perkenalan Diri dalam Bahasa Inggris yang Cocok untuk Pemula
Ilustrasi orang memperkenalkan diri (suara)

1. Awali dengan sapaan

Ketika mengajak berkenalan, kamu bisa mengawalinya dengan menyapa sang lawan bicaramu, persis seperti kamu melakukannya dalam bahasa Indonesia. Berikut adalah beberapa contoh kata sapaan yang bisa kamu pakai:

●     Hello! (Halo!)

●     Hi! (Hai!)

●     Good morning Sir and all of my friends here! (Selamat pagi Bapak dan semua teman-teman saya di sini!)

●     Hi everyone. Good afternoon! (Halo semua! Selamat siang!)

●     Hi everybody! (Halo semua!)

2. Terangkan maksud dari perkenalan

Terangkan pula jika kamu memang ingin membuka percakapan melalui perkenalan diri. Contoh seperti ini bisa kamu praktekkan saat presentasi atau meeting di dalam bisnis dan sebagainya:

●     Let me introduce myself… (Izinkan saya memperkenalkan diri saya…)

●     I would like to introduce myself… (Saya ingin memperkenalkan diri saya…)

●     I’m right here to introduce myself… (Saya di sini untuk memperkenalkan diri saya…)

3. Sebutkan identitas diri

Saat berkenalan, kamu perlu menyebutkan identitas lengkapmu mulai dari nama, nama panggilan, hingga tempat tinggal. Berikut adalah beberapa contoh dalam menyebutkan identitas diri:

Untuk perkenalan nama:

●     My full name is…. (Nama lengkapku adalah….)

●     My name is… (Namaku adalah….)

●     I’m…. (Saya….)

●     People usually call me..  (Orang-orang biasa memanggilku..)

●     You can call me…. (Kamu bisa memanggilku…)  

Untuk menyatakan alamat tempat tinggal:

●     Currently I live in…. (Sekarang aku tinggal di…)

●     My address is… (Alamatku berada di….)

●     I come from…. (Saya datang dari….)

4, Ditutup dengan ucapan terima kasih

Setelah kamu selesai menjelaskan identitas diri, waktunya kamu memberikan ucapan terima kasih. Berikut contohnya:

●     This is the end of my self-introduction (Inilah akhir dari perkenalan saya)

●     That’s all from me (Itu saja dari saya)

●     Thank you for your attention (Terima kasih atas perhatian Anda)

●     Pleased to meet you! (Senang berkenalan denganmu!)

●     Glad to see you (Senang bertemu denganmu)

●     Nice to meet you! (Senang bertemu denganmu)

 

Baca juga: Jenis-Jenis Tes Bahasa Inggris untuk Karyawan Agar Karirmu Semakin Meningkat

Contoh Memperkenalkan diri dengan Bahasa Inggris

Contoh Memperkenalkan diri dengan Bahasa Inggris Ilustrasi orang presentasi (tirto)

Nah, berikut ini ada beberapa contoh teks untuk perkenalan diri menggunakan Bahasa Inggris:

1. Saat menyapa orang baru

Hi, how do you do? My name is Nilam. I want to be your friend. Nice to meet you. (Hi, salam kenal. Nama saya Nilam. Saya ingin menjadi teman kamu. Senang bertemu dengan kamu.)

2. Perkenalan di kelas baru

Hi friends, let me introduce myself. My name is Nilam I am from Surabaya. Thank you for your attention. (Hai teman-teman, saya ingin memperkenalkan diri. Nama saya adalah Nilam. Saya dari Surabaya. Terima kasih atas perhatiannya.)

3. Perkenalan secara singkat

Hello friends. I would like to introduce myself. My name's Melati. I'm from Bogor, West Java. (Halo teman-teman. Aku ingin memperkenalkan diriku. Namaku Melati. Aku berasal dari Bogor, Jawa Barat.)

4. Perkenalan di depan orang banyak7

Allow me to introduce myself to you all. My name is Melati. You can call me Melati. I come from Bogor, West Java. I live at twelve Bogor street. . It is a pleasure to meet you all.

(Perkenankan saya memperkenalkan diri kepada kalian semua. Nama saya John Heri. Kalian dapat memanggil saya Melati. Saya berasal dari Bogor, Jawa Barat. Saya tinggal di jalan Bogor nomor 12. Senang bertemu dengan kalian semua).

Baca juga: Males Belajar Bahasa Inggris? 5 Alasan Penting Ini Bakalan Mengubah Pola Pikirmu

5. Menjelaskan aktivitas yang dilakukan saat ini

Hi everyone, let me introduce myself. My name is Hendri Gunawan, just call me Hendri. I was born in Madura. I'm currently managing my own F&B business. Besides that, I am also focusing on writing novels to achieve my dream; become a famous writer. Wish that I can make my dream come true. That's all I can say in this introduction. Thank you and have a nice day!

(Hai semuanya. Izinkan saya untuk perkenalkan diri saya. Nama saya Hendri Gunawan, panggil saya Hendri. Saya lahir di Madura. Saat ini saya sedang mengelola bisnis F&B milik saya sendiri. Di samping itu, saya juga sedang fokus menulis novel dalam mencapai impian saya untuk menjadi seorang penulis terkenal. Semoga impian saya dapat tercapai. Itu yang dapat saya sampaikan di perkenalan ini. Terima kasih dan semoga harimu menyenangkan!)

6. Perkenalan diri untuk karyawan baru

Good afternoon everyone. I would like to tell you about myself. My name is Rara Sekar. I am a new employee here. Previously, I worked in PT Berkah Jaya, Jakarta in Business Development for three years. So, I will do my best for this company so that company can make more progress and get higher profits. All right, that was my introduction. I hope we can work together as a team. Thank you so much.

(Selamat siang semuanya. Saya ingin memberitahu kalian tentang diri saya. Nama saya Rara Sekar. Saya karyawan baru disini. Sebelumnya saya bekerja di PT Berkah Jaya, Jakarta sebagai Business Development selama tiga tahun. Jadi, saya akan melakukan yang terbaik untuk perusahaan ini sehingga perusahaan dapat lebih maju dan mendapatkan keuntungan yang lebih tinggi. Baiklah, sekian perkenalan dari saya. Saya harap kita bisa bekerja sama sebagai sebuah tim. Terima kasih banyak.)

7. Perkenalan dengan menyebutkan hobi

Hello everybody. My name is Deri. My father name is Mr. Richard. I have four brothers and one sister. We live in Tangerang. Thank you for your attention.

(Halo semua. Nama saya adalah Deri. Nama ayah saya adalah Pak Richard. Saya punya empat saudara laki-laki dan satu saudara perempuan. Kami tinggal di Tangerang. Terima kasih atas perhatian Anda.)

Nah guys, itu dia beberapa tips perkenalan diri dalam Bahasa Inggris yang bisa kamu coba. Semoga berhasil!



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"