"Sekarang saya ingin menjual implanku," ungkapnya, seperti dikutip dari Daily Star.
Ia pun membuka harga untuk implan bekas tersebut dan akan menjualnya kepada siapa pun yang mau menawarkan harga tinggi.
Namun, implan bekas ini tak disarankan untuk digunakan kembali di tubuh orang lain. Menurut pendiri The Safety in Beauty, Antonia Mariconda, hal ini dilakukan supaya wanita tidak tergiur membeli implan bekas.
"Kami mendesak setiap anggota masyarakat yang mempertimbangkan untuk membeli implan payudara bekas agar berpikir dua kali. Pastinya tidak steril. Setelah dikeluarkan dari tubuh, implan bekas pakai harus dibuang, tidak dibersihkan dan dijual kembali," ungkap Antonia, seperti dikutip dari Cosmopolitan.