4. Katun Silk
Selain katun lokal, bahan katun silk juga ramai peminat. Mukena dengan bahan ini terbuat dari dua material utama yaitu serat cotton dan sutra asli dengan perbandingan 50:50. Jadi nggak heran kalau mukena dengan bahan ini sangat disukai karena kualitasnya.
Mukena dengan bahan katun silk memiliki permukaan yang licin, ringan, dan tentunya lembut. Meski dipakai dalam waktu yang cukup lama, mukena ini tidak akan kusut dan tetap nyaman.
Saat pencucian pun, kamu tidak perlu khawatir warnanya akan luncur. Sebab perpaduan bahan dengan benang berkualitas ini menjadikan mukena awet meskipun sudah dicuci berulang kali.
Nah, itu tadi empat bahan mukena yang nyaman dipakai saat beribadah. Jadi lebih khusyuk dan fokus kan? Bukanlah lebih baik menggunakan bahan berkualitas daripada memilih mukena dengan bahan yang bikin tidak nyaman dan mengganggu ibadah?