Perbandingan Penampilan Putri Ariani dan Farel Prayoga di HUT Kemerdekaan

Perbandingan Penampilan Putri Ariani dan Farel Prayoga di HUT Kemerdekaan

Putri Ariani dan Farel Prayoga tampil di HUT Kemerdekaan di Istana Negara. Putri tampil di istana pada HUT Kemerdekaan tahun 2023, sementara Farel setahun sebelumnya di tahun 2022. Keduanya sama-sama memukau banyak orang, jadi viral, dan membuat perayaan jadi semarak.Berikut beberapa perbedaan saat Putri dan Farel tampil.

Lagu yang Dinyanyikan

Farel dan Putri menyanyikan lagu yang berbeda. Farel kala itu menyanyikan lagu “Ojo Dibandingke” yang memang viral kala itu. Lagu “Ojo Dibandingke” merupakan ciptaan dari Abah Lala. Jika Farel nyanyi lagu “Ojo Dibandingke”, bagaimana dengan Putri?

Putri tampil menyanyikan dua lagu. Lagu pertama “Melati Suci” dibawakan sembari bermain piano. Suara megah Putri seakan menghipnotis banyak orang yang melihat dan mendengar penampilannya. Usai bawakan lagu pertama, ia langsung mengajak semua orang bergoyang lewat lagu “Rungkad” yang dipopulerkan Happy Salma ciptaan Vicky Tri Prasetyo.

Penampilan Putri Ariani dan Farel Prayoga di HUT Kemerdekaan (Liputan6.com)

Alat Musik

Ketika Putri Ariani tampil di Istana Negara ia bernyanyi sembari memainkan alat musik piano. Berbeda dengan yang dilakukan Farel Prayoga setahun lalu. Farel bernyanyi tanpa memainkan alat musik. Meskipun usianya masih belia Farel sangat percaya diri tampil di Istana Negara.

Baju Adat

Putri dan Farel sama-sama memakai baju adat. Putri mengenakan gaun dengan sentuhan songket Palembang. Untuk tampil di HUT Kemerdekaan, Putri memesan gaun kepada seorang desainer bernama Tiffany. Putri terlihat sangat anggun saat menyanyi. 

Bagaimana dengan Farel? Farel tahun lalu menyanyi memakai baju adat asal Banyuwangi, Jawa Timur. Baju adat hitam itu sering dipakai Suku Osing asal Banyuwangi. Baju adat itu lengkap dengan udeng. Kebetulan Farel yang berasal dari Banyuwangi, sudah terbiasa mengenakan pakaian itu.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"