Pengertian Ide Pokok Adalah: Arti, Ciri & Cara Menemukannya

Pengertian Ide Pokok Adalah: Arti, Ciri & Cara Menemukannya

Cara Menemukan Ide Pokok

Cara Menemukan Ide Pokok Ilustrasi orang mengetik (kumparan)

 

Setelah mengenali jenis-jenis paragraf, berikut ini adalah penjelasan cara menemukan ide pokok dalam suatu bacaan.

 

1. Membaca Paragraf dengan Saksama

 

Langkah pertama adalah dengan membaca seluruh paragraf dari awal hingga akhir dengan seksama. Ini penting supaya kamu bisa paham isi dari keseluruhan bacaan tersebut.

 

2. Menentukan Kalimat Utama dalam Paragraf

 

Setelah membaca dengan seksama, kamu bisa mulai menentukan kalimat utama di bacaan tersebut. Biasanya, kalimat utama tak punya detail khusus karena fungsinya bukan untuk merinci suatu topik.

Di samping itu, inti dari kalimat utama ini ialah satuan proporsi singkat yang terbentuk dalam sebuah kalimat kompleks. Pada umumnya, inti kalimat dibentuk oleh subjek dan predikat (S-P) atau subjek, predikat, dan objek (S-P-O).

 

3. Temukan Kalimat yang Menyimpulkan Isi Paragraf

 

Terakhir, untuk menemukan kalimat utama yang berisikan ide pokok adalah menemukan kalimat yang menyimpulkan isi dari bacaan. Jenis kalimat ini umumnya akan menjelaskan seluruh informasi dalam sebuah paragraf.

 

Oke guys, itu dia penjelasan cara mencari pengertian ide pokok. Semoga artikel ini bisa bermanfaat, ya!



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"