Posisi-posisi Pemain dan Tugasnya dalam Bola Voli

Posisi-posisi Pemain dan Tugasnya dalam Bola Voli

Mirip dengan olahraga sepak bola atau basket, bola voli juga mengenal beberapa posisi pemain dalam voli. Tugas pemain dalam voli juga berbeda satu sama lain. Saat ini olahraga voli sedang berkembang di Indonesia. Apalagi dengan pemberitaan terkait Megawati Hangestri, atlet voli Indonesia yang bermain di Korea Selatan. Berikut penjelasan tentang posisi pemain voli.

Server

Server adalah posisi dalam voli yang bertugas untuk melakukan server atau servis. Servis merupakan awalan dalam pertandingan voli. Pemain yang berada dalam posisi ini pasti memiliki kelebihan dalam melakukan servis dengan baik. 

Bagaimana servis yang dilakukan bisa membantu tim mencetak poin karena pukulannya langsung masuk ke daerah lawan atau tidak bisa dikembalikan lawan dengan baik. Tetapi jika servis tidak dilakukan dengan baik maka bukannya tim mendapatkan poin malah tim lawan yang mencuri angka karena kesalahan seorang server.

Posisi Pemain dalam Voli (CNN Indonesia)

Spiker

Posisi pemain dalam voli yakni spiker adalah figur penting. Spiker biasanya melakukan penyerangan kepada lawan untuk mencetak poin untuk tim. Jika disamakan dalam sepak bola, spiker mirip dengan striker yang cetak gol.

Spiker melakukan pukulan smash mematikan kepada lawan. Pemain-pemain yang berpostur tinggi dan memiliki pukulan keras biasanya menjadi spiker. Ternyata spiker tidak hanya menjadi penyerang kepada lawan saja. Spiker dituntut harus bisa menghalau pukulan dari lawan. Spiker akan berdiri di dekat net.

Tosser

Tosser juga jadi peran penting dalam penyerangan kepada tim lawan. Tosser berada di posisi tengah. Tosser tidak bertugas untuk melakukan serangan lewat pukulan smash seperti spiker, tetapi memberikan umpan untuk spiker agar bisa mencetak poin. Tosser juga membantu spiker saat bertahan dari serangan tim lawan.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"