Jadi Miliarder! 4 Atlet Voli Dunia Punya Bayaran Fantastis

Jadi Miliarder! 4 Atlet Voli Dunia Punya Bayaran Fantastis

Atlet voli di dunia banyak yang memiliki bayaran fantastis. Bayaran yang mereka terima selama setahun mencapai miliaran bahkan ada yang menyentuh puluhan miliar. Berikut ada 4 atlet voli dengan bayaran atau gaji per tahun yang sangat besar. 

Sheilla Castro

Nama pertama adalah pemain voli asal Brazil bernama Sheila Castro. Sejak dulu Brazil berhasil mencetak atlet-atlet voli terkenal di dunia termasuk saat ini Sheila Castro. Pemain voli wanita berwajah cantik ini memiliki bayaran Rp 11 miliar per tahunnya. 

Karena prestasinya bersama timnas voli Brazil, Castro mendapatkan penghargaan hingga membawa negaranya merebus medali emas dan juara dalam kejuaraan voli dunia yang berlangsung di Italia dan Jepang beberapa tahun lalu.

Bayaran Atlet Voli Dunia (X.com)

Bartosz Kurek

Atlet voli asal Polandia ini memiliki bayaran capai Rp 16,4 miliar. Kurek menjadi salah satu atlet voli pria dengan bayaran besar di dunia. Pendapatan yang ia raih tentu berhubungan dengan prestasi yang diberikan untuk negaranya. Misalnya pada Olimpiade 2012 dan 2016, juga jadi pencetak skor terbanyak di kejuaraan dunia tahun 2018.

Pada tahun 2009 Kurek membawa Polandia menjadi negara yang jadi juara voli Kejuaraan Eropa di Turki. Di tahun yang sama pria bertubuh tinggi besar ini dianugerahi Knight’s Cross of Polnia Restituta yang merupakan penghargaan atas prestasi luar biasa dalam berbagai bidang.

Ekaterina Gamova

Atlet asal Rusia ini berhasil membawa negaranya meraih medali perak di Olimpade 2000 dan 2004. Pemilik tinggi 2,05 meter menjadikan Gamova salah satu atlet wanita tertinggi di dunia. Gamova mendapat julukan sebagai Ratu Bola Voli dunia. Bayaran yang didapatkan selama setahun mencapai Rp 20,9 miliar.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"