Apes Banget! 5 Pesepak Bola yang Kena Kartu Merah Habis Cetak Gol

Apes Banget! 5 Pesepak Bola yang Kena Kartu Merah Habis Cetak Gol

Semua pemain sepak bola pasti ingin mencetak gol untuk membantu tim yang diperkuatnya memenangkan pertandingan. Tapi bagaimana jika setelah cetak gol pemain tersebut malah mendapat kartu merah dari wasit. Dari awalnya bahagia malah berujung dengan rasa sedih harus meninggalkan lapangan. Berikut cerita para pesepak bola tersebut.

Vincent Aboubakar

Pemain pertama adalah pesepak bola asal Kamerun, Vincent Aboubakar. Aboubakar mendapat kartu merah dari wasit setelah mencetak gol tunggal kemenangan Kamerun lawan Brasil pada Piala Dunia 2022 lalu dengan skor 1-0. Kemenangan itu memang dramatis karena gol yang dicetak Aboubakar terjadi pada babak tambahan waktu.

Kartu merah yang diterima Aboubakar lantaran ia membuka baju saat selebrasi gol. Sebelumnya wasit lebih dulu memberikan kartu kuning kedua untuk Aboubakar saat mencetak gol karena sudah dapat dua kartu kuning, Aboubakar langsung diganjar kartu merah. Beruntung meski bermain dengan 10 pemain Kamerun tetap unggul lawan Brasil sampai pertandingan selesai.

Kena Kartu Merah Usai Cetak Gol (Bola.com)

Andy Caroll

Giliran pemain asal Inggris Andy Caroll yang kena kartu merah usai cetak gol. Kartu merah yang didapatkan memang akibat kesalahannya. Caroll yang bermain untuk Reading melawan Luton Town dalam pertandingan Divisi Championship musim 2022/2023 sempat mencetak gol ke gawang Luton Town dari umpan sepak pojok.

Gol tersebut sempat diprotes oleh pemain Luton Town karena Caroll menggunakan tangan untuk mencetak gol. Akhirnya wasit mengecek dan ternyata memang Caroll melakukan pelanggaran saat mencetak gol. Gol tersebut pun dianulir wasit dan Caroll mendapat kartu kuning kedua dan menjadi kartu merah. Apes banget ya.

Edinson Cavanni

Selanjutnya ada mantan penyerang Paris Saint German Edinson Cavanni. Cavanni mencetak gol ke gawang Lens lewat titik penalti. Awalnya wasit belum berekasi apa-apa. Namun semua berubah ketika Cavanni melakukan selebrasi dengan posisi orang menembak ke arah penonton. Ternyata selebrasi itu dianggap sensitif dan membuat wasit memberikan kartu kuning. Tak terima Cavanni berusaha protes dan wasit memberikan kartu kuning kedua dan kartu merah.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"