Paragram Nongki: Merial Coffee House Yang Estetik, Bikin Betah Buat Nongkrong Sambil WFC

Paragram Nongki: Merial Coffee House Yang Estetik, Bikin Betah Buat Nongkrong Sambil WFC

Mungkin banyak dari kamu yang pernah merasa penat dengan suasana yang begitu-begitu saja saat bekerja di kantor. Maka dari itu, sejumlah pekerja akhirnya memilih untuk mencari suasana baru dengan bekerja dari cafe.

Ini juga jadi tren yang dikenal dengan istilah Work From Cafe (WFC). WFC punya banyak manfaat salah satunya bisa mengurangi kejenuhan saat bekerja. Belakangan, coffee shop memang kerap dipilih sebagai tempat kerja yang nyaman. 

Di Jakarta sendiri, banyak sekali cafe yang menawarkan berbagai makanan dan minuman yang menarik dengan suasana yang tidak kalah nyaman. Salah satunya Merial Coffee House yang terletak di Jalan Tebet Timur Dalam II.

Suasana Indoor Merial Coffee House (Paragram)

Dalam Paragram Nongki kali ini, Nawang selaku host berkesempatan untuk berkunjung ke Merial Coffee House melihat suasana tempatnya sekaligus mencicipi kopi yang jadi andalan cafe yang berlokasi di Jakarta Selatan tersebut. 

Coffee shop ini terbilang memiliki daya tarik tersendiri. Bagaimana tidak, Merial Coffee House mengusung konsep industrial dan unfinished yang estetik. Tempat ini dibagi menjadi dua bagian yakni indoor dan outdoor. 

Begitu masuk ke Merial Coffee House, kamu bisa melihat sebuah bar di bagian depan yang bisa digunakan untuk memesan kopi ataupun makanan yang ada di cafe. Kemudian, kamu bisa menempati bangku-bangku yang tidak kalah unik.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"