Presenter stasiun televisi biasanya dituntut untuk memiliki penampilan yang rapi, sempurna, bak selebriti. Namun ternyata, ada kisah menarik dari Selandia Baru mengenai seorang presenter TV yang wajahnya memiliki tato.
Ia adalah Oriini Kaipara. Seorang presenter wanita yang bekerja di stasiun TVNZ. Ibu dari keempat anak ini tinggal di Auckland dan seketika menarik perhatian publik karena keberaniannya dalam menunjukkan jati diri.
Ya, Oriini telah lama ingin membuka moko kauae, yakni tato tradisional wanita Maori yang terletak di bagian dagu dan sekitar bibir.
Ketika keinginannya itu terwujud, dia pun membuat sejarah sebagai presenter televisi berita pertama yang memiliki tato di wajah.
Keputusannya itu pun menjadikan tato tradisional di wajahnya memperoleh sambutan baik dari para rekan kerjanya.