Kok Mencurigakan Ya? Segera Kenali 5 Tanda Saat Pacarmu Lagi Menyembunyikan Sesuatu

Kok Mencurigakan Ya? Segera Kenali 5 Tanda Saat Pacarmu Lagi Menyembunyikan Sesuatu

Sebagai pasangan, kamu pasti bisa merasakan kalau ada sesuatu yang aneh dari pacarmu. Meski susah dijelaskan dengan kata-kata, kamu bisa yakin tahu kalau pasanganmu lagi menyembunyikan sesuatu, yang kamu pun nggak tahu itu apa.

Kalau sudah merasa seperti ini, kamu pun akan terus menerus curiga sampai tahu apa yang sebenarnya terjadi. Nah, kira-kira begini kelakuan pacarmu kalau dia ada kemungkinan sedang menyembunyikan sesuatu dari kamu.

Pasangan mencurigakan (truthfinder.com)

Menyembunyikan handphone

Saat bersamamu, dia cenderung menyembunyikan handphone, menjauh waktu ada telepon, bahkan menutupinya waktu dia sedang menggunakannya agar kamu nggak lihat. Padahal kalau hanya teman, urusan kerjaan, atau orang tuanya, dia biasa saja tuh ngobrol di telepon dan di depan kamu, jadi kamu pun nggak merasa ada yang dirahasiakan. 

Sering menghilang

Belakangan ini kamu menyadari kalau dia sering banget menghilang, membatalkan janji, dan susah dihubungi. Padahal kamu mungkin tahu kegiatannya dia dan nggak sesibuk itu biasanya. Kalau memang sering terjadi, wajar sih kalau kamu curiga kalau pacarmu lagi menyembunyikan sesuatu.

Dia berubah (dontsayhowyougotit.com)

Suka berbohong

Meski hal kecil dan sepele, tapi kamu tahu dia jadi sering bohong. Misalnya, dia membatalkan janji untuk bertemu kamu dengan alasan masih kerja, padahal kamu tahu kalau saat itu dia pulang cepat dari kantornya. Semakin curiga, kamu pun akan cari tahu dan memang terbukti kalau dia banyak berbohong. 

Berubah

Semakin dipikirkan, akhirnya kamu sadar kalau pacarmu banyak berubah. Dia jadi sering beralasan melakukan kegiatan yang dulu nggak pernah mau dilakukan atau ada aktivitas baru, tapi kamu pun nggak ada bukti kalau dia memang benar. Dia pun nggak pernah melibatkan kamu dalam kegiatan barunya jadi hal-hal kayak gini malah bikin kamu tambah curiga.

Pasanganmu jadi sering marah (shutterstock)

Lebih pemarah

Selain banyak berubah, dia pun jadi lebih pemarah dari sebelumnya. Kayaknya hal-hal sepele yang kamu lakukan aja bisa bikin dia marah. Apalagi kalau kamu mengungkapkan kecurigaan, dia malah bisa panik dan tambah marah.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"