Neerja Bhanot, wanita India yang namanya harum di dunia maskapai. Saat masih hidup, ia pernah merelakan nyawanya sendiri untuk para penumpang pesawat.
Neerja diterjang dengan berondongan peluru dari para teroris yang membajak pesawatnya. Tubuhnya pun menjadi perisai hidup demi melindungi para penumpang dalam pesawat Pan Am Flight 73.
Kisah heroik Neerja ini bermula ketika dia mulai melamar pekerjaan ke maskapai Amerika Serikat, Pan Am pada 1985. Saat itu, dia melamar sebagai pramugari, seperti dikutip India Today.
Perempuan kelahiran Chandigarh, India, 7 September 1962 itu kemudian terpilih sebagai pramugari dari 1.000 kandidat. Namun sayang, profesinya sebagai pramugari hanya berjalan sebentar. Sebab, tugasnya dalam penerbangan Pan Am Flight 73 pada 5 September 1986 menjadi yang terakhir.
Semuanya berawal ketika ia melamar di maskapai Amerika Serikat, Pan Am pada 1985. Wanita yang lahir di Chandigargh, India, 7 September 1962 itu akhirnya terpilih dari 1.000 kandidat yang ada.
Sayangnya, profesinya hanya berjalan sesaat. Sebab, dalam penerbangan pada 5 September 1986 adalah hari terakhirnya ia bekerja sebagai pramugari.