Wanita Sunda atau yang berdarah Jawa Barat masuk dalam kategori wanita paling cantik dan disukai pria Indonesia. Sebab ciri khas wanita Sunda tentu memiliki keunikan yang berbeda dibandingkan wanita-wanita asal daerah lain di Indonesia. Berikut ini 5 ciri khas wanita Sunda.
1. Humoris
Wanita asal Sunda memiliki selera humor tinggi. Bisa jadi ini terpengaruh dari banyak pria Sunda yang jadi komedian, sebut saja Sule yang terkenal. Alhasil wanita Sunda senang dengan guyonan dan membuat pasangan atau orang dekat menjadi terhibur dengan lawakannya. Contoh komedian wanita asal Sunda adalah Rina Nose.
2. Murah Senyum
Wanita Sunda memiliki pedoman hidup yakni saling menghargai sesama. Dalam kesehariannya mereka dikenal sebagai pribadi yang murah senyum, sopan santun, dan baik kepada semua orang yang ia kenal. Ada istilah dalam budaya Sunda yakni “kawas gula eujang peueut”.
Arti kalimat tersebut adalah dalam hidup harus saling menyayangi dan tidak pernah berselisih. Memang masyarakat Sunda menjunjung tinggi nilai kebersamaan dan kesopanan, itulah banyak wanita Sunda yang selalu ramah dan bisa bikin bahagia orang lain.
3. Cantik dan Kulitnya Putih
Wanita Sunda beruntung mendapatkan karunia dengan kulit putih, bersih, dan wajah cantik. Kecantikan wanita Sunda sudah terkenal dan seperti magnet bagi para pria yang ingin mendekatinya. Sebut saja para artis yang berdarah Sunda seperti Aura Kasih, laudya Cynthia Bella, hingga Cita Citata.
Makanya Jawa Barat selama ini menjadi salah satu daerah di Indonesia yang menghasilkan banyak wanita-wanita cantik. Wanita Sunda menjadi standar kecantikan perempuan di Indonesia.
4. Pintar Dandan
Sudah memiliki wajah cantik natural, jika ditambah dengan riasan makeup tentu wajah wanita Sunda semakin memancarkan pesona. Para wanita Sunda selama ini dianggap sebagai wanita yang pintar dandan dan memadupadankan pakaian ketika beraktivitas. Tak ayal banyak pria yang senang dengan penampilan wanita Sunda.