Seorang ibu menjadi perbincangan hangat. Ia berusaha melakukan sistem barter dengan menukar tepung miliknya dengan susu untuk anaknya.
Melalui unggahan di Facebook, wanita itu mengaku tak punya uang. Karena tak ada pilihan, wanita yang tak diketahui namanya itu pun mencari cara agar bisa mendapatkan susu untuk sang anak.
Ia menawarkan sistem barter kepada netizen Facebook. Ia membutuhkan susu untuk bayi berusia 6-12 bulan. Dirinya menawarkan tepung yang dimilikinya, dilansirdari mstar.co.my.
Kebetulan, wanita itu punya 6 bungkus tepung sehingga ia tidak masalah jika ditukar dengan beberapa gram susu.
"Tidak masalah berapa gram susu, janji saya tetap tukar, karena ini untuk anak," jelasnya dalam unggahan Facebook.
Hal ini langsung menyita perhatian warganet, termasuk wanita bernama Yuni. "Sistem barter ini sebenarnya berguna untuk zaman sekarang, banyak orang kekurangan uang," ungkapnya.
Unggahan Facebook itu juga mengundang banyak reaksi dari netizen lain. Sebagian besar netizen meluapkan rasa sedih dengan situasi dimana ternyata segelintir individu terpaksa menurunkan gengsi untuk meminta bantuan kepada masyarakat lain.
Seorang netizen yang pernah mengalami masalah keuangan serupa berkomentar, "Beberapa tahun lalu pernah di situasi begini, ya Allah pedihnya saat ini. Biar hilang malu daripada anak kelaparan."