Kenapa kita harus melakukan kebiasaan yang bisa menjaga kesehatan mental? Faktanya, terlalu sibuk dengan pekerjaan memang bisa membuat seseorang depresi, namun mengubah kebiasaan akan membantu menjaga kesehatan mental kamu, bahkan menghindarkan kamu dari stres dan rasa cemas.
Sarah Greenberg, seorang psikoterapis dari California mengatakan bahwa perubahan bisa menjadi hal sulit bagi orang yang mengalami gangguan kecemasan dan depresi.
Namun mengubah gaya hidup menjadi lebih baik, artinya kamu sudah bersikap baik pada diri sendiri, dan ini penting dilakukan. Lantas, kebiasaan yang sebaiknya dilakukan agar kesehatan mental tetap terjada? Berikut ini penjelasannya.
1. Menerima Diri Apa Adanya
Kebiasaan yang Bisa Menjaga Kesehatan Mental (via Hipwee)
Menerima diri apa adanya artinya kamu mulai melepas standar hidup yang selama ini menjadi beban kamu. Kamu tidak harus sempurna, karena memang tidak ada manusia yang sempurna. Perlakukan diri sendiri dengan baik, terima kekurangan dalam diri kamu, dan hilangkan perasaan tidak realistis tentang harapan orang lain terhadap kamu.