Dari Keluarga Multi Agama, Ini Perjalanan Dian Sastrowardoyo Menjadi Mualaf

Dari Keluarga Multi Agama, Ini Perjalanan Dian Sastrowardoyo Menjadi Mualaf

Terlepas dari kesuksesannya di dunia entertainment, Dian Sastrowardoyo ternyata memiliki perjalanan spiritual yang luar biasa. Dia tidak dilahirkan sebagai Muslim, namun pada akhirnya mantap menjadi mualaf hingga sekarang.

Saat bincang-bincang dengan Daniel Mananta, Dian Sastrowardoyo mengungkapkan bagaimana latar belakang keluarganya. Dia dibesarkan oleh kedua orang tua yang berbeda agama, dan pada akhirnya dia sendiri juga memiliki agama yang berbeda.

Dian Sastrowardoyo (FAJAR)

Ibu Dian adalah penganut Katolik yang taat, sedangkan ayahnya menganut agama Buda. Karena terbiasa dengan perbedaan, dia pun banyak melakukan pencarian dan mempelajari berbagai agama. Bahkan dia menyebut dirinya sendiri sebagai turis spiritual.

"Gue pernah jadi spiritual tourist. Jadi gue pelajari banyak agama dan aliran. Dan gue sangat minat akan itu. Karena gue juga kan dibesarkan secara Katolik sama nyokap," ungkapnya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"