Tidak ada satu orang pun yang ingin makhluk halus berdiam di rumah . Padahal percaya atau tidak ada beberapa kebiasaan yang kamu lakukan bisa memanggil kuntilanak, pocong, sundel bolong dan makhluk halus lainnya untuk datang. Walaupun belum terbukti kebenarannya, tapi masih banyak yang mempercayai ini.
Oleh karena itu, kamu harus memperhatikan aktivitas yang bisa mengundang makhluk halus datang. Lantas apa saja kebiasaan yang mengundang makhluk halus ke rumah? Scroll artikel ini sampai habis ya!
1. Siul di Malam Hari
Sejak generasi terdahulu, masyarakat Indonesia sudah percaya bahwa bersiul di malam hari bisa mengundang makhluk halus untuk datang. Sehingga bersiul di malam hari tanpa sadar bisa membuat sosok gaib betah berada di dalam rumahmu. Banyak pula yang meyakini kalau bersiul merupakan sinyal untuk mengajak makhluk halus bermain.
2. Berbicara Soal Makhluk Halus
Berbicara tentang makhluk halus paling sering kita lakukan, terlebih saat asyik nongkrong dengan teman-teman. Kamu pun mungkin sudah pernah mendengar jika berbincang tentang makhluk halus dapat mengundang sosok gaib tersebut hadir di sekitarmu. Hal ini benar adanya karena makhluk halus bisa terpancing dengan perbicangan tersebut, terlebih jika dilakukan pada malam jumat. Terus menerus melakukan kebiasaan ini juga tidak menutup kemungkinan makhluk halus akan betah di dalam rumah orang yang sering membicarakannya.
3. Menyisir Rambut Malam Hari