Kisah Orang-orang yang Dianggap Gila Belanja dengan Nilai Fantastis Sepanjang Sejarah ...

Kisah Orang-orang yang Dianggap Gila Belanja dengan Nilai Fantastis Sepanjang Sejarah ...

Belanja sebenernya adalah aktivitas yang gak kenal jenis kelamin. Entah perempuan atau laki-laki, asal punya duit dan pengin ini-itu, semua bisa dibeli.

Tua atau muda sama aja. Mau barang yang paling penting sampe paling gak penting sekalipun.

Bahkan orang-orang ini dianggap sebagai orang yang paling gila belanja. Bahkan mereka bisa habiskan uang dengan nilai fantastis sepanjang sejarah. Siapa aja mereka? Simak kuy ulasannya.

#1 Imelda Marcos

#1 Imelda Marcos Imelda Marcos (interaksyon.com)

Orang yang dianggap paling gila belanja dengan nilai fantastis sepanjang sejarah adalah Imelda Marcos. Imelda adalah istri dari mantan Presiden Filipina, Ferdinan Marcos.

Setelah suaminya tak lagi menjabat sebagai presiden, Imelda kabur dari Filipina. Dia meninggalkan lebih dari 3.000 pasang sepatu mewah.

Tapi, cerita tentang gila belanja Imelda Marcos dengan nilai fantastis adaalh saat dia melakukan perjalanan ke sejumlah negara di dunia tahun 1983. Imelda pernah berlibur sambil berbelanja ke New York, Roma, dan Kopenhagen.

Imelda Marcos menghabiskan waktu sekitar 90 hari. Dalam perjalanannya itu, Imelda bisa menghabiskan 7 juta dollar AS untuk membeli perhiasan, limusin, dan lukisan karya Michaelangelo. Imelda juga membeli permen karet hingga jutaan rupiah.

Yang paling gokil, Imelda pernah meminta pesawatnya putar balik karena lupa beli keju dalam perjalanannya ke Roma, Italia.

#2 Mary Todd Lincoln

#2 Mary Todd Lincoln Mary Todd Lincoln (biography.com)

Mary adalah istri dari Presiden AS Abraham Lincoln. Suaminya adalah presiden AS yang berjasa menghapus perbudakan di Amerika. Tapi istrinya ... dianggap sebagai orang yang paling gila dalam berbelanja.

Mary Todd Lincoln tercatat pernah terima suap untuk menutup kabar tentang pengeluarannya yang berlebihan. Dia pernah menghabiskan anggaran belanja empat tahunnya untuk merenovasi Gedung Putih, The White House.

Setengah dari anggaran itu dia gunakan untuk membeli porselen mewah dan wallpaper yang diimpor langsung dari Prancis. Hal ini jelas berbeda dengan suaminya yang rendah hati dan jujur.

Akibat ulahnya, Mary Todd Lincoln terjerat utang besar. Dia terpaksa menjual furnitur Gedung Putih hingga kotoran hewan dari kandang kuda presiden.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"