Dijajah Lebih dari 300 Tahun, Kenapa Orang Indonesia Jarang Ngomong Pakai Bahasa Belanda?

Dijajah Lebih dari 300 Tahun, Kenapa Orang Indonesia Jarang Ngomong Pakai Bahasa Belanda?

Selama 350 tahun atau 3,5 abad bangsa Indonesia dijajah Belanda. Namun orang Indonesia banyak yang tidak bisa bicara menggunakan bahasa Belanda. Justru orang Indonesia lebih familiar dengan bahasa Inggris atau bahasa Mandarin. Kira-kira kenapa ya orang Indonesia nggak bisa bahasa Belanda?

Melansir dari CNBC Indonesia, Christopher Reinhart sebagai peneliti sejarah dari Nanyang Technological University mengatakan bahwa tidak bisanya orang Indonesia ngomong pakai bahasa Belanda karena perbedaan Belanda dengan negara-negara penjajah lainnya. Belanda mengusung kolonialisme.

Maksudnya saat menjajah Indonesia, Belanda tidak memasukan budaya mereka seperti bahasa untuk dipelajari orang Indonesia. Berbeda dengan Inggris saat menjajah Singapura dan Malaysia, dimana mereka memasukan budaya ke dua negara itu, sehingga banyak orang Singapura dan Malaysia yang fasih bahasa Inggris, bahkan salah satu bahasa keseharian di Singapura adalah bahasa Inggris.

Orang Indonesia Jarang Bisa Bahasa Belanda (dialeksis.com)

Daripada mempengaruhi negara jajahan dengan budaya atau bahasa Belanda, Belanda lebih suka melakukan eksploitasi di Indonesia dengan mengambil sumber daya alam dan sumber daya manusia yakni orang Indonesia untuk menguntungkan mereka sebagai penjajah. Tidak masalah orang Indonesia tidak bisa bahasa Belanda yang penting keuntungan didapat Belanda.

Salah satu petinggi di pemerintahan Belanda saat menjajah Indonesia yakni Snouck Hurgronje pernah mengatakan bahwa masalah kebudayaan tidak perlu dipaksa. Biarkan budaya Belanda tumbuh dengan sendirinya di Indonesia tanpa harus menghilangkan budaya lokal Indonesia yang sudah ada sebelum Belanda datang.

Walaupun orang Belanda tidak mempengaruhi orang Indonesia dengan budayanya, tetapi Belanda mempersilahkan jika orang Indonesia yang ingin belajar bahasa Belanda dan terinspirasi dengan kebudayaan Belanda. Bahkan Soekarno presiden pertama Indonesia sangat fasih berbahasa Belanda.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"