Berapa Lama Sih Pacaran yang Ideal Sebelum Menikah?

Berapa Lama Sih Pacaran yang Ideal Sebelum Menikah?

Penelitian di Emory University terhadap lebih dari 3.000 orang di Amerika Serikat yang telah menikah menarik banget gengs. Jadi, orang-orang yang udah menikah itu diteliti berdasarkan berbagai aspek kencan yang mereka lakukan.

Fokus utama para peneliti adalah survei biaya pernikahan sih. Tetapi, mereka memasukkan faktor-faktor lain yang memprediksi bisa membuat sebuah hubungan bubar.

Pacaran sebelum menikah, idealnya berapa lama sih? (askmen.com)

Sementara salah satu survei juga meneliti durasi pacaran yang ideal sebelum sepasang kekasih melanjutkan ke jenjang pernikahan. Hmm ....

Menurut peneliti, seperti dikutip dari Psychologytoday.com, berpacaran satu atau dua tahun, secara signifikan bisa menurunkan kemungkinan perceraian di masa depan. Bahkan 20 persen lebih rendah.

Sementara kalo pasangan berpacaran selama tiga tahun atau lebih, justru lebih besar lagi persentasenya. Ya, lebih kecil lagi kemungkinannya untuk bercerai hingga 50 persen pada titik waktu tertentu.

Kalo 2 tahun sih aman gengs, katanya ... (elitedaily.com)

Hal ini menunjukkan bahwa masa berpacaran bisa memberikan manfaat yang baik dalam mengenal satu sama lain di masa mendatang. Apalagi kalo udah menikah.

Namun di balik itu, ada pengecualiannya. Para peneliti juga mencari tau efek yang terjadi pada pasangan muda. Makanya, ada kategori umur yang mereka teliti. Jika pasangan bertemu di usia 21 tahun, itu berbeda dari pertemuan pasangan yang berusia 31 tahun atau 41 tahun.

Jadi, semakin matang usia seseorang, maka semakin mereka memahami risiko dalam sebuah hubungan. Jadi bisa ditarik kesimpulan bahwa ... berpacaran selama tiga tahun bagi mereka yang menjalin hubungan di usia muda tidak cukup. Masih perlu waktu tambahan juga ternyata.

Tapi tergantung usia juga sih (royalwestmoreland.com)

Jika kalian mampu menemukan seseorang yang bisa diajak menghabiskan waktu tanpa kehabisan topik pembicaraan, itu berarti salah satu citi bahwa kalian emang siap melanjutkan hubungan ke tahap selanjutnya.

Jika kalian bersama seseorang yang dapat menemani pembicaraan begitu lama tanpa rasa bosan, itu berarti jodoh kalian udah ada di depan mata. Kalian nggak perlu berbicara soal politik atau berita. Bahkan, percakapan panjang tentang apa saja yang nggak begitu penting jadi menarik. Itu yang bikin hubungan jadi baik.

Memiliki hubungan dengan seseorang yang bisa kalian sebut sahabat emang jauh lebih baik. Ketika kita memiliki seseorang yang cenderung lucu atau punya selera humor yang sama bisa jadi tanda bahwa ada ikatan di antara kalian.

Ya, pacaran sebelum nikah penting juga sih, kan bisa saling kenal dulu tuh (weddingwire.com)

Penelitian dari University of Vancouver menunjukkan, pasangan yang menganggap pasangannya sebagai sahabat memiiki tingkat kebahagiaan yang lebih tinggi daripada mereka yang tidak.

Jadi gimana, apa kalian merasa pasangan kalian bukan jodoh kalian? Atau sebaliknya? Ya kalian emang perlu pilah dan pilih sih, kalo udah, segera bikin keputusan ya gengs.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"