Viral dan Bak Film Azab, Tenda Terbang di Prosesi Pemakaman

Viral dan Bak Film Azab, Tenda Terbang di Prosesi Pemakaman
Azab Tenda Pemakaman Terbang (Screenshot Instagram)

Tenda itu pun berputar-putar terlebih dahulu sampai mengacak-acak kursi yang disediakan di lokasi pemakaman. Bahkan, tampak seseorang yang duduk di salah satu kursi sampai terjungkal ditabrak tenda tersebut.

Peristiwa tersebut sontak menuai reaksi warganet. Beragam komentar pun diberikan, kebanyakan yang merasa kejadian tak biasa itu mirip dengan yang ada di film-film azab televisi.

"Tiba-tiba ke ingat sma pemakaman mantan mentri," celetuk warganet dengan nama akun @hamzah*** lengkap dengan emoji tertawa.

"Kenapa yang goyang cuma tendanya doang, pohonya enggak. Pdhl ga jauh tuhh. Apaakkaaahh iniii???" sahut warganet lainnya @keysh***

"Dunia cuma seperti sayap lalat sebelah. Apa yang disombongkan???" timpal akun @ojol***

Hingga saat ini, video tersebut telah dilihat sebanyak 238 ribu kali dan dibanjiri ratusan komentar warganet. Meski begitu, belum diketahui pasti di mana lokasi kejadian tenda terbang tersebut.

Wih, kira-kira ini editan apa bukan ya gengs?



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"