Dapat Nasi Kota Saat Tahlilan, Warga Shock Isinya Begini

Dapat Nasi Kota Saat Tahlilan, Warga Shock Isinya Begini

Saat menghadiri pengajian, biasanya para tamu akan diberikan nasi kotak sebagai ucapan terima kasih. Kebanyakan nasi kota punya porsi besar yang berisikan aneka lauk. Namun ternyata, tidak semua asi kotak di acara pengajian berisikan nasi dan lauk.

Seperti pengalaman wanita satu ini ketika mendapatkan nasi kotak di sebuah acar pengajian. Pengalamannya itu dibagikan melalui akun Twitter FOOD_FESS.

Wanita tersebut menceritakan saat dirinya datang ke pengajian dengan suami. Setelahnya, ia dan suami diberi kotak yang diduga berisikan nasi dan lauk.

Karena sudah sangat lapar, mereka pun hendak memakan nasi kotak tersebut. Tapi siapa yang menyangka, ternyata nasi kotak tersebut malah berisikan beberapa bahan makanan dan minuman yang belum dimasak.

"Tadi kan paksu ikut tahlil, biasanya dapat nasi kotak kan dan malam ini kami lapar mau makan nasi kotaknya. Pas dibuka kok masih mentah semua. Culture shock banget," tulis wanita ini dalam cuitannya.

Kocak, wanita ini mendapatkan nasi kotak dari tahlilan yang berisikan bahan makanan mentah (twitter.com)

Dari kotak nasi tersebut, terlihat ada mie kering instan, garam, kecap dan teh. Ia pun terkejut karena baru pertama kali mendapatkan nasi kotak berisikan bahan makanan.

Videonya itu pun juga langsung menarik perhatian warganet dan mendapat banyak komentar.

"Kalau di tempatku yang tahlil udah kebanyakan, lebih dari jumlah nasi kotak yang disediakan, sisanya dapat sembako," komentar seorang warganet.

"Di daerahku udah biasa banget kayak gitu sejak 5 tahun lalu. Soalnya banyak yang lebih suka dapet sembako daripada nasi gitu. Karena kebanyakan tuh nasinya nggak dimakan, jadinya dibuang atau dibuat makan ayam. kalau sembako kan jangka panjang," ujar warganet lain.

"Wah, aku baru tahu ada yang ngasih ginian buat pengajian," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Sementara itu, hingga Selasa (21/6/2022), cuitan ini sudah disukai oleh ratusan pengguna Twitter.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"