Tidak sedikit wanita yang kerap menggunakan celana legging ketika melakukan traveling dengan pesawat terbang. Kaum hawa memilih celana legging karena dianggap celana panjang itu nyaman dan tidak menyulitkan ketika bergerak. Tapi sudah tahu belum jika celana legging bisa bahaya ketika dipakai di atas pesawat?
The Sun melaporkan bahwa seorang ahli penerbangan bernama Christine Negroni pernah menjelaskan bahaya menggunakan celana legging di dalam pesawat karena memakai legging dapat memperkecil seorang penumpang pesawat selamat jika terjadi sesuatu di pesawat, misalnya pesawat jatuh atau kecelakaan.
Christine menambahkan bahwa legging dengan bahan sangat tipis dianggap tidak kuat untuk melindungi bagian sekitar paha dan kaki jika terjadi luka atau cedera. "Semua orang sekarang menggunakan celana yoga di pesawat, saya menghindari semua serat buatan karena mereka lebih mudah terbakar dan menempel pada penumpang ketika ada kebakaran," sahut Christine.
Bila Christine mengimbau agar penumpang wanita tidak memakai legging, pilot Boeing juga memberikan arahan kepada penumpang untuk meninggalkan benda tajam di dalam saku baju dan celana karena bila terjadinya kondisi darurat, benda itu juga bisa mencelakai penumpang.
"Sebaiknya penumpang mengeluarkan semua benda tajam dari dalam saku, kendurkan ikat pinggang dan lepaskan dasi atau syal, serta lepaskan sepatu hak tinggi," ungkap pilot tersebut dilansir dari Kumparan.