Punya tubuh yang harum bukan cuma bikin kamu nyaman dan percaya diri, ya Ladies. Tapi, orang di sekitar kamu juga bakal senang deket-deket sama kamu. Kamu pun tentunya juga lebih menyukai orang yang harum untuk didekati ketimbang sebaliknya, bukan?
Menurut psikolog, Tara de Thouars seperti dikutip dari laman CNN, wangi tersebut nggak cuma menciptakan rasa positif berupa percaya diri. Namun juga akan memunculkan potensi dalam diri yang akan terlihat.
Tapi, tunggu dulu! Apakah untuk bisa harum seharian kita harus pakai parfum branded? Tentu tidak. Lantas cara apa aja yang harus dilakukan agar badan bisa wangi seharian meski tak pakai parfum branded? Cek selengkapnya di bawah ini, ya!
Rutin Bersihkan Diri
Rutin membersihkan diri alias mandi secara teratur, adalah hal utama, nih Ladies. Tujuannya tentu saja untuk menghilangkan kotoran dan bakteri yang menempel pada tubuh, yang menyebabkan bau badan. Mandi menjadi solusi untuk mengatasi masalah utama dari bau badan, ketimbang kamu timpa area ketiak langsung dengan deodoran atau parfum begitu saja.
Oh ya, meski kamu seharian di rumah aja, tapi tetap ada kotoran yang menempel lho, walau mungkin nggak sebanyak yang seharian di luar rumah. Jadi sebaiknya tetap mandi 2x sehari, ya!
Menggunakan Pakaian Kering yang Diberi Pewangi