Memasuki usia 40an tidak jarang perempuan merasakan kekhawatiran pada kondisi wajahnya. Sebab sejumlah ciri penuaan di usia 40an sudah mulai muncul satu per satu. Tentu saja hal tersebut harus segera diatasi sebelum terlambat. Nah, agar kamu bisa mengatasi tanda-tanda penuaan secara maksimal, yuk kenali terlebih dahulu apa saja cirinya.
1. Muncul Garis Halus
Ciri penuaan yang muncul pada usia 40an adalah garis halus. Biasanya garis halus ini akan muncul pada bagian bawah mata dan dahi. Namun tenang, munculnya kerutan pada bawah mata bisa kamu atasi dengan menggunakan eye cream secara teratur. Tapi jangan tunggu usia 40 tahun baru menggunakan eyecream. Mulai gunakan eyecream saat kamu memasuki usia 20an agar munculnya garis halus tersebut dapat dicegah.
2. Kulit Wajah Berubah Kusam