Salut! Pria Ini Rela Jadi Kurir Makanan Malam Hari Demi Biaya Sekolah

Salut! Pria Ini Rela Jadi Kurir Makanan Malam Hari Demi Biaya Sekolah

Seorang pelajar pria menceritakan kisahnya yang menjadi kurir makanan malam hari, untuk mendapatkan tamabahan biaya sekolah.

Pria asal Malaysia itu bekerja malam dan rela bangun di jam 4 pagi untuk mengantarkan makanan sebelum ia sekolah. 

Menurut laman WeirdKaya (7/1/2025), kisah itu datang dari pria bernama Muhammad Amir Firdaus Zulalim yang kerap mengunggah kesehariannya di TikTok. Amir menjelaskan kalau ia bekerja untuk membantu keluarga sekaligus mencari biaya pendidikannya.

Supaya tak mengganggu kegiatan sekolah, Amir pun bekerja di malam hari dan bangun sangat pagi. Menurutnya, mengantarkan makanan saat malam dan pagi hari bisa membuatnya fokus. Apalagi kondisi jalan yang juga masih sepi.

Pria jadi kurir malam hari demi biaya sekolah (via tiktok)

"Ada beberapa orang yang bilang ke saya, apa saya gila karena bekerja di malam hari dan di jam 4 pagi? Mereka bertanya memang ada orang yang memesan makanan di jam-jam tersebut karena semuanya sedang tidur," ungkap Amir.

"Siapa bilang tidak ada yang pesan makanan? Jelas ada. Kalau memang tidak ada yang pesan, saya tidak akan mungkin bekerja di jam tersebut. Saya melakukan apa yang tidak dilakukan orang. Jadi ketika orang tertidur, saya bekerja," tuturya.

Ia menekankan jika kesempatan itu bisa datang dari mana saja, tergantung orang tersebut mau bekerja keras atau tidak. Seketika, curhatannya itu sering menyita perhatian warganet. Banyak yang mengaku kagum dengan kerja kerasnya.

"Jangan lupa jaga kesehatanmu. Semoga rezekimu melimpah dan usahamu dimudahkan," doa salah satu netizen.

"Saya yakin kamu akan sukses nantinya. Tetap semangat," dukung netizen lainnya.

"Usaha tidak akan mengkhianati hasil, siapa yang berusaha pasti Allah akan bantu. Terima kasih bang sudah kasih semangat," komen netizen.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"