Romantis & Bikin Haru, Suami Ini Viral Karena Sering Antar Jemput Istri Naik Sepeda

Romantis & Bikin Haru, Suami Ini Viral Karena Sering Antar Jemput Istri Naik Sepeda
Viral video di TikTok seorang suami yang antar jemput istrinya dengan sepeda (via tiktok)

"Seorang bos bisa mempertahankan karyawan hingga 28 tahun lamanya itu sebuah kasih sayang yang tidak bisa diganti dengan uang," saut akun @Pakdhe.

Saat diwawancarai, Michelle yang mengunggah video tersebut, ia mengaku dirinya memiliki sebuah toko di Purbalingga, Jawa Tengah. Dan wanita yang dijemput oleh seorang suami itu adalah karyawan tokonya.

"Yang istrinya karyawan di toko kami, toko Harum. Namanya Mbak Mulyani sebagai pramuniaga. Beliau sudah bekerja 28 tahun. Selama ini setiap hari saya lihat setiap berangkat dan pulang suaminya, mas Trimo selalu setia menjemput setiap hari naik sepeda," kata Michelle kepada Wolipop, Senin (16/8/2021).

Michelle merasa kagum dengan kerukunan pasangan suami istri tersebut. Ia juga mengatakan tak sengaja di hari itu bertemu dengan Mulyani bersama suaminya yang sedang di jalan menuju toko.

"Kemaren malam saya goda mbak Mul. Saya bilang wahh mbak Mul viral ni. Mba Mul ketawa katanya banyak sekali yang bilang sama dia termasuk anak anak kecil di dekat rumah dia," tuturnya.

Mulyani mengatakan kepada Michelle bahwa ia sangat bersyukur karena memiliki suami seperti Trimo yang menerima dirinya apa adanya.

 "Beliau bercerita pernah saat mbak Mul mengalami patah kaki dan bed rest selama tiga bulan, mas Trimo sangat telaten mengurus dia. Semua keperluan dia diurus oleh suaminya," ujarnya.

Inne menyebutkan alasan mengunggah kisah pasutri tersebut di akun TikTok karena dirinya belajar bersyukur dari cerita Mulyani dan Trimo. "Saya lihat memang mereka berdua sangat sederhana. Selalu bersyukur dan menerima apapun keadaannya tidak neko-neko. Banyak mengajari saya arti kata bersyukur," tutupnya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"