Pengantin Wanita Ini Pilih WO Dari Rekomendasi Tetangga, Endingnya Jadi Begini

Pengantin Wanita Ini Pilih WO Dari Rekomendasi Tetangga, Endingnya Jadi Begini

Seorang wanita mcurhat soal pernikahannya ketika memilih jasa wedding organizer (WO) yang gak sesuai harapan. Wanita tersebut mengaku jika ia memilih WO tersebut dari rekomendasi tetangganya.

Ia pun menceritakannya di akun TikTok @istrinya_asabiq. "Maafin fotografer+MUA dekor di nikahan kamu ya? Gak mau! Aku nanggung malu di depan keluarga suami + ini momen sekali seumur hidup," tulis keterangan TikTok @istrinya_asabiq.

Postingannya itu pun langsung viral dan sudah ditonton lebih dari 1,7 juta kali. Banyak yang kemudian menanyakan soal budget dari pernikahannya itu. Saat diwawancarai oleh Wolipop, wanita bernama Rida Puspita itu pun mengaku jika WO yang dipilihnya jauh dari ekspektasi.

Curhat wanita salah pilih WO dari rekomendasi tetangga (via tiktok)

"Saya mau konsep sederhana tapi tetap pake adat Sunda syar'i. Jadi cerita intinya saya salah pilih pihak WO, karena acaranya mepet banget, saya cari rekomendasi WO yang sesuai budget ke orang-orang. Terus dapat rekomendasi dari tetangga pihak WO yang ini. Ya sudah lah tanpa pikir panjang saya pilih ini aja karena nikahnya juga sederhana jadi nggak perlu yang wah pengen simple aja," ungkap Rida kepada Wolipop.

Rida mengatakan jika pernikahannya itu berlangsung pada 31 Desember 2023 di Bandung. Ia menceritakan jika pihak Wo bisa datang ke rumah untuk konfirmasi.

"Sudah tanya-tanya mau warna apa backgroundnya? Saya jawab lah mau sage mix putih aja pokoknya yang simple tapi elegan gitu, bajunya juga sage dan putih. Sudah deal hari itu juga," kenangnya.

Namun saat hari pernikahan tiba, tenda pelaminan yang dibikin oleh pihak dekorasi malah menggunakan background berwarna navy serta bunga warna-warni.

"Saya kecewa tapi saya nggak ngomong sama pihak WO nya karena percuma sudah mepet sudah terlanjur," ujarnya kecewa.

Tak hanya kecewa dengan pihak vendor dekorasi, Rida juga kesal dengan jasa makeup artistnya. Padahal ia sudah meminta untuk makeup natural dan hijab syari.

"Soal MUA kita memang miskom banget. MUA nya diem aja nggak ngarahin apa pun, soal make up saya request natural look dan kerudung menutup dada. Tapi saya lupa bilang bajunya juga jangan yang ketat banget alhasil pas hari-H akad saya nggak nyaman karena bajunya ketat dan menerawang banget," jelasnya.

Menurut Rida, semua persiapan pernikahan serba dadakan termasuk fotografer. "Padahal saya minta kakak teman saya buat jadi fotografer nya tapi malah diwakilkan sama fotografer yang kurang profesional. Foto banyak nggak bawa ring light, foto-foto banyak yang gelap karena kurang cahaya, terus kebanyakan foto orang daripada keluarga," lanjutnya sedih.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"