Mudah Dibuat, Ini 3 Bahan Alami untuk Membuat Scrub Wajah

Mudah Dibuat, Ini 3 Bahan Alami untuk Membuat Scrub Wajah

2. Kopi dan Minyak Kelapa

2. Kopi dan Minyak Kelapa Bahan Alami untuk Membuat Scrub Wajah (via Lemonilo)

Selain oatmeal dan yogurt, kamu juga bisa menggunakan kopi dan minyak kelapa sebagai bahan scrub. Lulur dari dua bahan ini sangat baik digunakan untuk jenis kulit kering dan sensitif. Sebab kopi bersifat anti-inflamasi, antioksidan, dan anti-penuaan, sehingga mampu mengurangi lingkaran hitam pada mata.

Sedangkan minyak kelapa bersifat anti-bakteri yang dapat mengurangi jerawat dan mengatasi tanda penuaan pada kulit wajah.

3. Kayu Manis dan Madu

3. Kayu Manis dan Madu Bahan Alami untuk Membuat Scrub Wajah (via Suara)

Scrub dari bahan alami yang terakhir berasal dari kayu manis dan madu. Diketahui kayu manis dapat membantu menstimulasi pembuluh darah, meningkatkan aliran darah, dan membawa oksigen ke permukaan sehingga kulit menjadi sehat.

Sedangkan madu bermanfaat untuk menenangkan, menambah kilau pada wajah, dan melembabkan kulit. Tidak heran jika bahan makanan ini banyak digunakan produsen kosmetik dalam campuran produknya.

Nah, itu tadi beberapa bahan alami untuk membuat scrub wajah. Walaupun mungkin beberapa orang merasa sedikit repot saat menggunakannya, namun bahan alami jauh lebih aman, terutama jika kamu memiliki kulit sensitif. Kamu juga bisa menghemat banyak uang karena memanfaatkan sisa bahan dapur. Selamat mencoba ya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"