Rambut tebal dan sehat pastinya menjadi idaman bagi semua kaum hawa. Tidak mundah untuk mendapatkan rambut yang indah seperti itu. Selain keramas dengan sampo biasa, kalian juga melakukan perawatan lainnya, salah satunya adalah creambath.
Yaps, creambath merupakan salah satu perawatan rambut yang bisa saja kalian lakukan di rumah atau di salon. Hanya saja, jika dilakukan di salon, pijatan di kepala akan lebih maksimal dibanding dilakukan sendiri di rumah.
Tapi, jika memang tidak sempat kalan masih bisa melakukannya sendiri di rumah kok. Pastinya dengan cara yang tepat ya… supaya manfaatnya akan lebih terasa. So, apa aja sih manfaat creambath? Dibaca dulu lucu kali ya....
1. Membuat rambut kamu lebih halus
Pastinya kalian ingin banget dong punya rambut yang halus. Salah satu manfaat perawatan ini adalah membuat rambut kamu menjadi lebih halus.
2. Mencegah kerusakan
Dengan pemberian krim yang bernutrisi dari bahan alami, pastinya akan mencegah rambut kamu dari kerusakan.
3. Mengobati kerontokan
Bagi kamu yang bermasalah dengan rambut rontok, creambath akan membantu kamu dalam mengatasi permasalah ini.
4. Menghilangkan rambut bercabang
Pemberian krim akan memberikan nutrisi pada orambt sehingga dapat menghilangkan rambut bercabang kamu.
5. Menjadikan lebih sehat setelah diwarnai
Rambut kering dan tidak terlihat sehat? Sering dijumpai pada mereka yang setelah mewarnai rambut tanpa melakukan perawatan lebih lanjut. So, creambath adalah salah satu perawatan yang dapat membantu rambut berwarna kalian.
6. Memberikan nutrisi pada akar rambut
Rambut juga butuh asupan ya, gengs. Krim yang berasal dari bahan alami akan memberikan nutrisi hingga ke akar rambut.
7. Menjadikan rambut lebih berisi dan terlihat sehat
Creambath yang dilakukan secara rutin akan manjadikan rambut kamu lebih indah dan terlihat sehat. Jadi, tunggu apa lagi?
8. Membantu menebalkan rambut
Creambath menggunakan bahan alami, seperti lidah buaya, yang dapat membantu mengatasi permasalahan kamu yang ingin memiliki rambut tebal.
9. Menghitamkan rambut
Rambut hitam dan berkilau pastinya menjadi idaman kalian. Dengan creambath menggunakan krim alami, seperti alpukat, ginseng, atau kemiri akan membantu menghitamkan rambut indah kalian.
10. Memberikan efek relaksasi
Selain untuk kendahan rambut, creambath bermanfaat juga untuk kesehatan peredaran darah di kepala. Pemijatan kepala dapat membantu pelancaran peredaran darah. Sehingga akan memberikan efek relaksasi bagi tubuh kalian.
Nah, udah tau kan tuh. Itu dia deretan manfaat creambath untuk rambut kaum hawa agar tetap tebal dan sehat. Dicoba ya gengs.