Kisah Sleeping Beauty di Dunia Nyata, Perempuan Cantik Ini Pernah Tidur Selama 8 Bulan Nonstop!

Kisah Sleeping Beauty di Dunia Nyata, Perempuan Cantik Ini Pernah Tidur Selama 8 Bulan Nonstop!

Sleeping beauty yang kita ketahui adalah salah satu karakter Disney Princess. Dia adalah seorang perempuan cantik yang dikisahkan bisa tidur dalam waktu yang sangat panjang~

Tapi ternyata itu gak cuma di dunia Disney aja gengs. Kisah sleeping beauty di dunia nyata beneran ada gengs! Kisah ini dialami seorang perempuan cantik bernama Alanna Wong.

Alanna adalah seorang perempuan berusia 30 tahun. Dia berasal dari California selatan, Amerika Serikat. Alanna sempat membagikan kisah gimana caranya dia bisa tertidur dalam waktu yang panjang itu.

Kalo ini kan Sleeping Beauty animasi Disney ... (pinterest.com)

Alanna bercerita bahwa 10 tahun pertama dalam hidupnya sangat sempurna. Dia adalah seorang gadis yang bahagia, sehat, dan aktif. Dia punya pikiran yang tajam dan suka belajar. 

Alanna juga punya rumah terbuka. Rumahnya selalu rame dengan keluarga yang suka dengan musik, tarian, dan tawa.

Lalu pada suatu hari saat usianya masih 10 tahun, Alanna pernah ngerasa gak enak badan waktu pergi sama sepupunya untuk berakhir pekan. Karena gak enak badan, dia pun tidur, hampir di sepanjang waktu liburan akhir pekan itu.

Begitu sampe di rumah, ibunya keluar rumah dan menyambut Alanna. Tapi begitu terbangun, dia sempat bertanya, "Apakah saya bermimpi?" Dia pun gak tau saat itu dia punya kelainan dalam pola tidurnya.

Beberapa tahun berikutnya, doi punya cerita tentang tidur panjang yang lebih gokil lagi. Waktu usianya 13 tahun, Alanna ternyata pernah tidur selama ... setahun! Sementara frekuensi tidur panjangnya jadi lebih sering ketika umurnya 15 tahun.

Kalo ini, Alanna Wong, Sleeping Beauty di dunia nyata (dailystar.co.uk)

Hal ini jelas berdampak besar pada kehidupannya. Dia jadi gak bisa sekolah, apalagi belajar. Dia juga jadi gak punya teman karena gak bisa sekadar kebangun sebentar gitu dari tidurnya.

Alanna kemudian merasa seperti membaca buku dengan halaman yang sama berulang kali. Tapi dia gak tau apa yang baru aja dia baca. Dia mengakui sendiri bahwa itulah kehidupannya.

Gak ada yang bisa dia lakukan untuk menghentikan kebiasaannya tidur dalam waktu yang sangat panjang itu. Dia gak bisa melawan dirinya untuk tidak tidur. Pokoknya bisa tiba-tiba langsung tidur tanpa alasan.

Alanna pun ketakutan pada hal ini, dan ini terjadi secara tak terduga. Dia gak pernah minum minuman beralkohol, dia juga gak pake obat-obatan terlarang juga. Dia cuma mencoba makan makanan sehat dan minum vitamin.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"