Inspirasi Gaya Pengantin Hijab Mahkota untuk Pernikahan Modern

Inspirasi Gaya Pengantin Hijab Mahkota untuk Pernikahan Modern

Pengantin hijab mahkota dengan tema adat memang bukan hal yang sulit diterapkan di Indonesia. Pasalnya, hampir semua etnis Nusantara menggunakan hiasan kepala yang cukup dominan sehingga cukup mempermudah kerja para hijab stylist. Namun bagaimana jika kamu tidak bermaksud menggelar pernikahan dengan konsep adat?

Walaupun saat ini sudah banyak style hijab menawan, namun faktanya tidak mudah untuk mendandani pengantin yang memilih tema universal. Butuh skill dan effort luar biasa agar pengantin tetap terlihat berbeda, atau dalam istilah Jawa disebut manglingi. Meski demikian, hal itu bukan tidak mungkin. Coba deh intip beberapa style berikut ini!

1. Glamorous Bride

1. Glamorous Bride Gaya Pengantin Hijab Mahkota (via Klikmu)

Mengenakan mahkota memang bukan sebuah keharusan, namun aksesoris ini akan menguatkan aura dan pesona sang pengantin. Salah satu cara memancarkan karakter pengantin adalah memiliki mahkota yang berkilauan atau berwarna gold. Dengan demikian, dia akan terlihat bersinar di pelaminan.

Untuk pemilihan busana, kamu bisa memilih warna gold atau pastel yang memiliki nuansa lembut namun memancarkan kemewahan. Jangan lupa juga menggunakan berbagai aksesoris yang mendukung.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"