7. Wanita yang Terlalu Hobi Berdandan
Berdandan memang tidak dilarang. Justru seorang wanita dianjurkan merias diri guna menyenangkan hati suaminya kelak.
Namun demikian, berdandan berlebihan juga tidak baik. Ini tidak hanya membuat wanita melupakan tugas utamanya sebagai istri.
Tapi juga menjurus kepada sifat boros.
Selain itu, seorang istri juga tidak diperbolehkan berdandan berlebihan ketika keluar rumah. Sebab bisa mengundang lirikan laki-laki lain.
8. Wanita yang Cerewet
Wanita memang cenderung lebih banyak bicara dibandingkan laki-laki. Hal itu wajar-wajar saja. Namun apabila wanita terlalu banyak omong maka sebaiknya jangan dinikahi.
Cerewet disini yang berarti dalam ruang lingkup negatif. Misalnya suka marah-marah dan mengeluh berlebihan.
9. Wanita yang Sombong
Sombong atau berbangga diri jelas bukanlah sifat yang baik. Maka dari itu, sebaiknya hindarilah menikahi wanita yang berkarakter sombong. Sebab ucapan dari orang-orang yang sombong biasanya menyakiti hati.
10. Wanita yang Bersifat Kelaki-lakian
Wanita bersifat kelaki-lakian atau tomboy juga sebaiknya tidak dinikahi. Mengapa? Karena biasanya wanita tomboy memiliki karakter kasar, gagah dan berpakaian mirip laki-laki. Selain tidak sedap dipandang, sifat kelaki-lakian ini juga telah menyalahi kodrat.
11. Wanita Pemalas
Kriteria istri yang baik yaitu yang mampu memenuhi kewajibannya sebagai ibu rumah tangga. Menikahi wanita pemalas tidak ada artinya.
Pada dasarnya laki-laki menikah dengan tujuan agar ada seseorang yang merawat dirinya. Bukan sekedar menemani.
Jika istri bersifat pemalas maka otomatis pekerjaan rumah jadi terbengkalai. Tanggung jawab terhadap anak-anak pun mungkin juga tidak bisa dilakukan.
12. Wanita Materialistis
Wanita matre atau materialistis juga merupakan golongan wanita yang tidak boleh dinikahi. Wanita dengan karakter ini bisa merugikan suami dan menghancurkan perekonomian keluarga karena sifat boros atau menghambur-hamburkan uang.
13. Wanita yang Terlalu Pencemburu
Banyak yang bilang cemburu tanda cinta. Tapi ketahuilah bahwa cemburu berlebihan justru tidak baik dan bisa memicu pertikaian. Bahkan menghancurkan bahtera rumah tangga. Oleh sebab itu, sebaiknya jangan menikah dengan wanita yang terlalu posesif dan pencemburu.
14. Wanita yang Suka Mengumpat
Mengumpat dan berkata kasat merupakan perbuatan tercela. Seseorang yang suka mengumpat tidak hanya dibenci manusia lain, tapi juga dibenci Tuhan.