Fakta Masker Naturgo Bahaya: Pengalaman Agar Wanita Cermat Memilih Produk Kecantikan

Fakta Masker Naturgo Bahaya: Pengalaman Agar Wanita Cermat Memilih Produk Kecantikan

Beberapa tahun yang lalu, sempat viral produk kecantikan masker naturgo. Banyak yang bilang kalo masker peel-off ini bisa menghilangkan blackheads dan whiteheads. Dan setelah beberapa saat menghebohkan wanita Indonesia, banyak pula penjelasan bahwa masker naturgo bahaya.

Meskipun sudah lama berlalu, ada baiknya untuk kita melihat sejenak ke belakang. Kan bisa dijadikan pengalaman, pun pengetahuan agar kita lebih cermat memilih produk kecantikan. Langsung aja yuk simak alasan-alasan yang menjelaskan kenapa masker naturgo bahaya.

Masker Naturgo (meramuda.com)

Nggak jelas asal-usulnya, tapi tetap banyak dipakai wanita Indonesia

Masker Naturgo juga dikenal dengan nama masker Shiseido Naturgo. Shiseido adalah perusahaan produsen  kosmetik asal Jepang. Dan sebagaimana perusahaan dengan brand terkenal, setiap produk dari Shiseido pun dijual mahal. Dan produk yang paling murah dari brand ini dijual dengan harga $17 atau sekitar Rp 200.000-an.

Masker Naturgo Shiseido (tokopedia.com)

Pertanyaannya, kok bisa masker Naturgo dijual murah banget? Saking murahnya, produk ini pun sempat hype di antara wanita Indonesia. Selain itu, testimoni pengguna ala-ala reseller yang disebarkan di media sosial pun juga berpengaruh terhadap peningkatan popularitas produk ini. Padahal, masker naturgo bahaya, lho.

Yang berbahaya dari produk ini adalah ketidakjelasan asal-usulnya. Dalam bungkus, kita bisa melihat ada nama Shiseido. Dan sulit dipercaya jika masker yang terbuat dari lumpur dari Laut Mati adalah produkan Shiseido. Kan udah jelas dari harga paling murah produk ini seperti yang sudah disebutkan di atas.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"