Cuci Muka Sebaiknya Pakai Air Hangat atau Dingin Ya? Begini Jawabannya Menurut Pakar

Cuci Muka Sebaiknya Pakai Air Hangat atau Dingin Ya? Begini Jawabannya Menurut Pakar

Membersihkan wajah menjadi rutinitas yang wajib dilakukan setelah kita melakukan berbagai kegiatan di setiap hari. Namun, banyak pula orang yang masih belum tahu, apakah sebaiknya kita mencuci muka dengan air dingin atau hangat.

 

Menurut dokter kulit di New York, Dr. Carlos Charles seperti dikutip dari NY Times, mencuci muka merupakan hal yang tak boleh dilewatkan. Setiap orang perlu mencuci muka sebanyak dua kali sehari, yaitu pagi dan malam agar terhindar dari kondisi kulit yang berjerawat, kusam dan pori-pori tersumbat.

Ilustrasi mencuci wajah (kumparan)

 

"Kulit kita bersentuhan dengan polutan lingkungan, kotoran, dan faktor lain setiap hari yang harus dihilangkan dengan lembut," ujarnya.

 

Dilansir dari laman Healthline, mencuci wajah dengan air dingin akan memberikan banyak manfaat, salah satunya mencegah munculnya jerawat.

 

Di samping itu, mencuci wajah dengan air dingin juga baik untuk kulit yang memiliki kondisi masalah rosacea. Sedangkan bila menggunakan air hangat, kondisi rosacea di wajah bisa semakin merah atau bahkan menimbulkan jerawat.

 

Maka itu, air dingin bisa memberikan banyak manfaat untuk kulit berjerawat.

 



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"