Cara Melatih Kesabaran Anak, Yuk Mulai dengan 3 Hal Sederhana Ini

Cara Melatih Kesabaran Anak, Yuk Mulai dengan 3 Hal Sederhana Ini

Bagaimana sih cara melatih kesabaran anak? Faktanya, sikap mampu bersabar merupakan hal penting, bukan hanya bagi orang tua, namun juga anak. Melatih kesabaran anak memang memerlukan trik dan proses agar orang tua bukan malah terpacu emosinya saat mengajarkan kesabaran pada anak. Agar proses melatih kesabaran anak menjadi efektif, kamu bisa mengikuti 3 cara berikut ini!

1. Memberi Contoh

1. Memberi Contoh Cara Melatih Kesabaran Anak (via Klik Dokter)

Anak adalah peniru ulung, karena itulah orang tua perlu mengajarkan segala hal sejak dini, termasuk mengajarkan kesabaran. Dasar dari melatih kesabaran ke anak adalah, orang tua harus lebih dulu mencontohkan bagaimana cara bersabar. Wujudkan sikap sabar dalam kehidupan sehari-hari agar anak bisa langsung meniru bagaimana bersikap sabar.

Misalkan saja anak meminta bantuan untuk mengambilkan mainan sedangkan kamu sedang melakukan sesuatu. Maka, sampaikan dengan nada yang lembut dan ekspresi tenang bahwa kamu akan membantu dan menemaninya bermain setelah apa yang kamu lakukan selesai.

Cara ini akan membuat anak memahami dan belajar bahwa ia harus menunggu, sekaligus juga melatih anak untuk tidak merengek saat meminta sesuatu. Dengan menanggapi perilaku anak secara tenang, anak pun terlatih untuk tidak memaksakan keinginannya dan bertindak semaunya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"