7 Penyebab Rambut Rontok dan Cara Mengatasinya

7 Penyebab Rambut Rontok dan Cara Mengatasinya

Rambut rontok adalah salah satu masalah yang sangat mengganggu penampilan. Rambut rontok bisa dialami semua usia, mulai dari anak-anak hingga usia dewasa. Mulai dari wanita hingga pria. Bagi seorang wanita yang rata-rata memiliki rambut hal ini tentu akan sangat mengganggu.

Untuk diketahui, setiap harinya rambut akan mengalami kerontokan antara 50 hingga 100 helai. Tetapi kalau helai rambut yang rontok lebih dari 100 helai, berarti kemungkinan kondisi rambut mengalami kerontokan yang tidak wajar.

Rambut rontok ini disebabkan karena beberapa faktor, dan bisa dicegah atau diatasi secara alami. Berikut penyebab rambut rontok dan cara mengatasinya, dilansir dari beberapa sumber:

1. Keturunan

Penyebab rambut rontok yang pertama adalah keturunan. Jika orang tua memiliki masalah rambut rontok, biasanya anak akan memiliki risiko mengalami kerontokan juga. Rambut yang rontok karena keturunan ini, bisa tumbuh menjadi rambut yang baru, tetapi tekstur rambutnya tipis dan halus daripada rambut yang sebelumnya.

2. Kekurangan Nutrisi

Rambut rontok juga bisa disebabkan karena kekurangan gizi nutrisi dari kulit kepala, ujung rambut hingga akar rambut. Selain tubuh, rambut juga membutuhkan vitamin dan nutrisi seperti zinc, niacin, asam lemak, selenium, vitamin D, vitamin A, vitamin E, asam folat dan asam amino.

Ilustrasi Rambut Rontok (Orami)

3. Stres

Nggak bisa dipungkiri, stres akan menimbulkan banyak masalah pada diri termasuk rambut. Terlalu banyak pikiran dan stres juga bisa menyebabkan rambut rontok. Sebab, stres menyebabkan siklus pertumbuhan rambut menjadi terganggu. Kerontokan yang diakibatkan oleh stres ini bisa disebut dengan telogen effluvium, yang akan berlangsung sementara saja.

4. Perubahan Hormon

Perubahan hormon merupakan salah satu penyebab rambut mengalami kerontokan sehingga perempuan yang sedang mengalami masa kehamilan, masa haid dan masa menopause, seringkali mengali kerontokan rambut karena hormonnya sedang berubah-ubah.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"