Memiliki pasangan yang suportif tentu menjadi keinginan setiap orang. Namun alih-alih berharap pada pasangan, mengapa tidak kamu mulai dengan menjadi seseorang yang suportif bagi pasanganmu. Bagaimana caranya? Banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk mendukung pasanganmu, berikut diantaranya:
1. Menjadi pendengar dan pemerhati yang baik
Tips Menjadi Pasangan yang Suportif (via Parent Talk)
Menjadi pasangan suportif, berarti kamu akan mendukung usaha baik yang pasangan lakukan. Dalam prosesnya, kamu harus menjadi pendengar dan pemerhati yang baik. Dengarkan keluh kesah pasangan, perhatikan juga bagaimana suasana hatinya sehingga kamu bisa memutuskan bersikap seperti apa untuk menghadapi pasanganmu.
Misalnya saja pasanganmu terlihat lelah saat pulang bekerja, kamu bisa membantunya dengan menyiapkan kudapan hangat, atau air hangat untuk berendam. Setelah itu kamu bisa memberi pijatan lembut sambil mendengarkan apa yang ingin disampaikannya.