4. Hand Sanitizer
Bahan penghapus kutek selain aseton berikutnya adalah hand sanitizer. Cairan ini mampu menghapus kutek karena memiliki kandungan alkohol cukup tinggi. Karena itu, setelah menggunakannya pastikan untuk menjaga kelembapan kulit dengan mengoles lotion atau menggunakan hand cream.
Cara penggunaannya masih sama dengan bahan-bahan sebelumnya. Kamu cukup mengoleskan hand sanitizer ke permukaan kuku, kemudian gosok menggunakan kapas hingga kutek memudar.
Itulah 4 bahan penghapus kutek selain aseton. Meski demikian, kondisi kuku pasca kuteks dihapus mungkin sedikit kering dan tergores. Selain itu, kulit di sekitarnya bisa saja lebih kering, jadi pastikan tetap menjaga kelembaban kulit setelah menghapus kutek, ya!