Tahukah kamu bahwa ada beberapa hal yang memperparah kesedihan? Walaupun perasaan galau merupakan hal wajar yang dialami oleh setiap orang, namun ternyata ada beberapa perilaku atau tindakan yang membuat suasana hatimu semakin tidak baik.
Para ahli kesehatan mental pada dasarnya menyarankan agar kita meluangkan waktu sekedar untuk bersedih atau merenungi kenyataan. Apalagi jika seseorang baru saja mengalami peristiwa buruk yang membuatnya kecewa atau sakit hati, tentunya tidak mudah untuk beraktivitas seperti biasanya.
Namun ada hal-hal yang memperparah kesedihan yang harus dihindari agar rasa sedih cepat terobati. Namun terkadang tanpa disadari, rasa sedih seolah-olah bisa awet dan menguasai pikiran serta hati meski peristiwa yang dialami sudah lama berlalu.
Nah, agar rasa sedihmu tidak semakin parah, kamu harus menghindari hal-hal yang justru memperparah rasa sedihmu. Simak baik-baik ya agar kamu cepat tertawa lagi dan kesehatan mentalmu juga tidak terganggu.
1. Merasa Tidak Berdaya
Hal yang Memperparah Kesedihan (via Merdeka)
Perasaan sedih akan semakin menjadi-jadi jika kamu selalu merasa tidak berdaya untuk keluar dari rasa traumatis yang kamu alami. Kamu selalu terbayang-bayang hal buruk yang belum tentu terjadi. Rasa ketidakberdayaan tersebut akhirnya akan berujung pada depresi yang merusak diri.
Pada kondisi ini, kamu mungkin sudah tidak bisa percaya lagi bahwa semua hal bisa menjadi lebih baik lagi di kemudian hari. Akhirnya kamu menjadi pasrah, putus asa, dan menjadi semakin sedih.