“Jadi di keluarga Farel itu toleransinya besar. Kedua orangtuanya non muslim. Kakak perempuan beragama Islam, kakak laki-lakinya nasrani. Sementara adiknya masih kelas dua,” kata Zidni yang menyebut orangtua Farel berpesan kepada anak-anaknya termasuk Farel untuk selalu beribadah sesuai keyakinannya dengan sungguh-sungguh.
Walaupun orangtuanya bukan beragama Islam, Farel pun menghargai agama ayah dan ibunya. Farel tetap beribadah sesuai agama Islam yang dia anut dengan beribadah ditemani nenek dari ibunya yang beragama Islam, termasuk dengan kakak perempuan Farel yang juga beragama Islam.