Heboh Riders Sheila On 7, Kenapa Artis Minta Riders?

Heboh Riders Sheila On 7, Kenapa Artis Minta Riders?

Riders Sheila On 7 terungkap dan bikin terkejut kala menggelar konser “Tunggu Aku di Jakarta” beberapa waktu lalu. Riders artis kadang memberatkan panitia atau pihak penyelenggara karena permintaan di riders yang banyak sehingga sulit terpenuhi. Namun berbeda dengan permintaan Sheila On 7.

Band asal Yogyakarta yang lebih dari 20 tahun berkarier di industri musik tanah air ini malah tidak neko-neko dalam hal permintaan riders. Duta, Eross, dan Adam hanya meminta riders yang sederhana dan dianggap sangat gampang bagi penyelenggara acara, mulai dari transportasi, makanan, dan permintaan lainnya.

Misalnya soal transportasi, personel Sheila On 7 yang datang sendiri ke Jakarta, tanpa harus dijemput. Ada yang memilih naik mobil pribadi dari Yogyakarta menuju Jakarta. Ada juga yang naik kereta api dari Yogyakarta. Untuk makanan mereka tidak meminta makanan yang mahal, hanya minta makan lontong sayur dan seafood. 

Riders Artis (Disway)

Lalu sebenarnya pengertian riders artis itu apa sih? Menurut Music Gateaway, riders adalah bagian dari kontrak pertunjukan mengenai penampilan si artis. Pihak penyelenggara yang bekerja sama dengan si artis harus memenuhi permintaan atau riders artis itu. Riders terdiri dari dua jenis yakni riders teknis dan non-teknis.

Riders teknis biasanya tentang keperluan selama si artis berada di panggung, misalnya membutuhkan pakaian atau wardrobe khusus, makeup, alat penunjang penampilan di panggung, lampu, dan perlengkapan teknis lainnya. Sementara untuk riders non-teknis biasanya terkait akomodasi, makanan, dan keamanan.

Hampir semua artis pasti meminta riders kepada pihak yang bekerja sama. Hal itu sebagai bentuk keseriusan pihak penyelenggara dalam bekerja sama dengan artis itu. Tujuanya juga agar acara berjalan lancar. Diharapkan dengan adanya riders, si artis bisa tampil memukau di panggung karena semua permintaan sudah dikabulkan.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"