Senin (29/4) memasuki hari ketiga pejualan tiket konser Sheila On 7 “Tunggu Aku Di” Sejak hari pertama penjualan tiket Sabtu (27/4) masyarakat antusias untuk membeli tiket. Bahkan penjualan tiket online sudah habis dipesan saat waktu tak sampai satu jam.
Ketiga kota yang sudah menjual tiket konser adalah Samarinda, Makassar, dan Pekanbaru. Pada 30 April dan 1 Mei 2024 penjualan tiket online akan dilakukan untuk konser di kota Medan dan Bandung. Diprediksi dua hari penjualan online itu akan ramai dan sukses.
Memang Sheila On 7 adalah salah satu band di Indonesia yang konsernya selalu dinantikan. Setiap Duta, Adam, dan Eross konser, tiket konser selalu sold out. Padahal band yang sudah lebih dari 20 tahun berkarier di belantika musik Indonesia pernah mengalami pasang surut. Apa alasan konser Sheila On 7 selalu ditunggu?
1. Rekor Penjualan Album
Yang pertama adalah rekor penjualan album. Meskipun sekarang album musik dipasarkan secara digital, dulunya penjualan fisik album-album Sheila On 7 selalu laku jutaan keping kaset dan CD. Albumnya yang laris manis menjadi bukti Sheila On 7 memiliki banyak penggemar.
2. Lagu yang Jadi Soundtrack Film
Lagu-lagu Sheila On 7 banyak yang sukses jadi soundtrack film.Sebut saja “Melompat Lebih Tinggi” di film 30 Hari Mencari Cinta dan “Sahabat Sejati” di film Filosofi Kopi 2. Lagu-lagu tersebut memuat nama Sheila On 7 semakin populer di Indonesia.
3. Konsep Lagu
Lagu Sheila On 7 bukan cinta murahan yang terkesan gombal. Lagu cinta penuh makna dan dekat dengan kehidupan pendengarnya membuat para fans ingin mendengarkan langsung di konser. Belum lagi tema-tema lagu lain yang dibuat dengan ketulusan sehingga bisa sampai di telinga pendengar.