Heart To Heart Kiki Mustika Part 2: Jadi Korban Kriminal, Kiki Mustika Tak Tahu Keberadaan Makam Ayahnya

Heart To Heart Kiki Mustika Part 2: Jadi Korban Kriminal, Kiki Mustika Tak Tahu Keberadaan Makam Ayahnya

Kiki Mustika  menceritakan ayah kandungnya sudah meninggal. Penyebab kepergian sang ayah cukup tragis karena menjadi korban pembunuhan. Saat ayahnya meninggal Kiki masih berusia sekitar 2-3 tahun. Sebelum meninggal, ayah Kiki sempat mau merintis bisnis dengan sahabatnya sendiri.

Selang beberapa tahun kemudian, nenek Kiki menunjukkan sebuah kliping berita di koran tentang kasus pembunuhan itu. “Sampai masuk koran karena papa aku meninggal dan nggak ditemukan jenazahnya. Jadi baru ketahuan dibunuh. Jenazahnya sudah ditemukan tahun 1992 atau 1993,” kenang Kiki.

Pelaku pembunuh ayah Kiki akhirnya ditangkap. Pelaku tidak hanya membunuh ayah Kiki saja karena beberapa orang lain juga menjadi korbannya. “Jadi tersangkanya dulu ditangkap, sedangkan jenazahnya sendiri dimakamkan dimana juga nggak tahu,” ceplos Kiki.

“Katanya kemungkinan sudah sempat ditemukan jenazahnya tapi karena tidak ada identitas dan tidak berhasil diidentifikasi,” tambah Kiki yang tidak mengetahui secara pasti dimana makam mendiang sang ayah.

Heart To Heart Kiki Mustika (Paragram.id)

Pemicu kejadian itu terkait masalah uang dengan sahabat ayahnya lantaran urusan bisnis. Ayah Kiki diajak bisnis oleh rekannya yang merupakan pelaku pembunuhan. Saat mereka sedang pergi bersama, ayah Kiki dibunuh.

"Papa aku bawa uang, kalau tidak salah katanya di perjalanan dicekik dari belakang,” terang Kiki. Saat kejadian ayah Kiki hanya berdua bersama pelaku yang merupakan temannya sejak lama. 

Setelah mengerti tentang kasus pembunuhan ayahnya karena masalah bisnis, Kiki mulai berpikir ternyata uang bisa memicu kejahatan karena ayahnya dibunuh karena urusan uang. Kiki mulai berpikir untuk lebih hati-hati terkait masalah uang karena bisa mendatangkan dampak yang negatif.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"