Menelisik Kekayaan Manajer Timnas Thailand di AFF 2020, Madam Pang yang Hartanya Sampai Rp 12 Triliun

Menelisik Kekayaan Manajer Timnas Thailand di AFF 2020, Madam Pang yang Hartanya Sampai Rp 12 Triliun

Timnas Thailand  akan berlaga di final AFF 2020  menghadapi Indonesia. Keberhasilan timnas Thailand tak lepas dari banyak faktor mulai dari pelatih, pemain, hingga sosok di luar lapangan hijau yakni manajer timnas yang seorang perempuan cantik bernama Madam Pang.

Madam Pang menjadi orang yang mencuri perhatian penikmati sepak bola yang menyaksikan AFF 2020 khususnya saat Thailand bertanding. Madam Pang berada di pinggir lapangan yang memberikan semangat kepada para pemain untuk memenangkan setiap pertandingan.

Madam Pang tak hanya memiliki wajah cantik karena ia juga dikenal sebagai orang kaya di Thailand. Jika Thailand berhasil menjadi juara AFF 2020, tak segan-segan ia akan memberikan bonus sebesar 20 juta baht atau Rp 8,4 miliar untuk timnas Thailand.

Madam Pang Manajer Timnas Thailand di AFF 2020 (Kompas.com)

Bahkan nominal bonus yang diberikan oeh Madam Pang malah dua kali lipat lebih besar dibandingkan total hadiah di AFF 2020 yang hanya 300 ribu US Dollar atau sekitar Rp 4,2 miliar. Banyak orang penasaran dengan sosok Madam Pang yang super kaya.

Dilansir dari iNews, Madam Pang memiliki nama asli Nualphan Lamsam. Nama keluarga Lamsam sudah terkenal di Thailand sebagai campuran China-Thailand yang sukses dan kaya. Keluarga Langsam memiliki bank terbesar di Thailand dengan aset 98 juta dollar AS atau Rp 1,3 triliun.

Madam Pang memiliki sepupu yang menjabat sebagai CEO Kasikom Bank, bernama Banthoon Lamsam. Keluarga Langsam masuk daftar sebagai orang terkaya ke-31 di Thailand dengan total kekayaan mencapai 860 juta dollar AS atau Rp 12,2 triliun.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"