Jeka Saragih Menang di UFC, Ini Jadwal Pertarungan Berikutnya

Jeka Saragih Menang di UFC, Ini Jadwal Pertarungan Berikutnya

Jeka Saragih mendapatkan bonus usai menang di UFC. Pada pertarungan perdananya Jeka melawan Lucas Alexander dalam waktu 90 detik saja. UFC memberikan uang kepada Jeka sebagai honor hingga bonus. Untuk honor tampil, pria berusia 28 tahun itu mendapat uang sekitar 35 ribu dolar Amerika atau sekitar Rp 545 juta. 

Sementara bonus tambahan yang ia dapatkan mencapai 50 ribu dolar Amerika atau sekitar Rp 775 juta. Usai menang lawan Lucas, Jeka mengucapkan terima kasih atas dukungan banyak orang khususnya publik Indonesia. “Terima kasih atas dukungannya, atas doanya juga dan saya bisa mencapai ke titik ini memenangkan pertandingan,” kata Jeka dikutip dari Instagram @jekasaragih.

Jeka kini sudah kembali ke tanah air. Ia pun disambut bak pahlawan Indonesia dari medan perang. Bonus yang ia dapatkan Jeka memilih untuk diberikan kepada kampung halamannya di Simalungun, Sumatera Utara. Sebagai atlet bela diri Jeka berharap di Simalungun dibangun tempat atau sarana olahraga untuk mencetak petarung masa depan.

Jeka Saragih (Kompas.com)

Jeka Saragih menilai di kampung halamannya masih sangat sedikit fasilitas olahraga yang memiliki kualitas baik. “Memang nggak ad fasilitas olahraga makanya saya mau membangun tempat latihan disana,” papar Jeka dikutip dari CNN Indonesia.

Tentu Jeka mengharapkan dengan pembangunan tempat latihan MMA atau mix martial art maka banyak anak-anak muda yang bisa mengikuti jejaknya sebagai atlet bela diri, syukur-syukur bisa bertarung di ring UFC sama seperti Jeka. Jeka optimis apabila diberikan fasilitas tempat latihan maka anak-anak di kampung halamannya jadi semangat berlatih.

“Saya saja bisa berprestasi di UFC, orang-orang itu pasti punya juga. Masa saya bisa, orang itu nggak bisa, pasti bisa,” tambah Jeka optimis. Setelah menang di laga perdana, Jeka memiliki banyak waktu selama beberapa bulan untuk beristirahat dan berlatih untuk menyiapkan pertarungan berikutnya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"