Deretan Prestasi Markis Kido, Sang Legenda Bulu Tangkis

Deretan Prestasi Markis Kido, Sang Legenda Bulu Tangkis

Kabar duka baru-baru ini datang dari dunia perbulutangkisan Indonesia. Markis Kido, atlet yang pernah mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional menghembuskan napas terakhirnya saat sedang bermain bulutangkis di GOR Petrolin, Alam Sutera, Tangerang pada Senin (14/6) malam WIB.

Kido sempat dilarikan ke rumah sakit Omni Alam Sutera tetapi nyawanya tidak tertolong. Henti jantung diduga menjadi penyebab meninggalnya Kido, karena pria 36 tahun itu sempat kolaps di lapangan bulutangkis.

Markis Kido (via Kompas)

Pertolongan pertama pun sudah dilakukan oleh sesama pemain badminton Candra Wijaya, yang saat itu juga berada di lokasi. Namun takdir berkata lain, Kido harus menutup usia di usia yang masih cukup muda.

Pria yang lahir pada 11 Agustus 1984 itu memulai kariernya bersama klub Jaya Raya Jakarta, sebelum talentanya menarik perhatian Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI). Setelah meraih medali emas Kejuaraan Junior Asia pada 2002, Kido terpilih sebagai bagian tim beregu putra Indonesia di SEA Games Vietnam 2003.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"