Berapa Set Main Tenis Lapangan dalam Satu Pertandingan? Berikut Aturan Lengkapnya

Berapa Set Main Tenis Lapangan dalam Satu Pertandingan? Berikut Aturan Lengkapnya

Berapa set  main tenis lapangan? Pertanyaan seperti itu mungkin sering ditanya oleh orang yang ingin belajar bermain tenis lapangan atau penonton tenis. Aturan set main tenis lapangan memang berbeda-beda karena menyangkut peraturan skor. 

Ada kejuaraan yang memakai sistem 3 set dalam satu pertandingan. Tetapi ada juga yang menggunakan 5 set dalam satu pertandingan. Untuk bisa memenangkan sebuah pertandingan tenis maka pemain harus memenangkan banyak set yang sudah ditentukan. Untuk jadi pemenang dalam setiap set biasanya memenangkan game dalam jumlah terbanyak dalam setiap set-nya.

Jadi sudah tahu ya jumlah set dalam setiap pertandingan tenis itu sekitar 3 set atau 5 set. Yang juga harus diperhatikan adalah soal penentuan poin untuk memenangkan game dalam setiap set tenis lapangan. Saat pemain berhasil menjatuhkan bola di lapangan lawan atau lawan tidak bisa mengembalikkan bola, maka pemain akan mendapatkan poin tersebut. 

Perolehan poin dalam sebuah set tenis lapangan ada aturannya yang harus diketahui oleh semua pemain tenis lapangan.

Skor 0 = love

Skor pertama = 15

Skor kedua = 30

Skor ketiga = 40

Skor keempat = game

Berapa Set Main Tenis Lapangan dalam Satu Pertandingan, Berikut Aturan Lengkapnya (Bola.com)

Untuk memenangkan game dalam set tenis lapangan, pemain harus memenangkan empat poin penuh, misalnya jika mendapatkan satu poin lagi dari skor 40-30,40-15, atau 40-0 atau 40-love. Namun jika terjadi poin sama yakni 40-40 maka akan dilanjutkan dengan mencari deuce yakni salah satu pemain mendapatkan dua poin berturut-turut dan memenangkan game tersebut.

Lalu bagaimana aturan pemain untuk bisa memenangkan sebuah set dalam pertandingan tenis lapangan? Pemain harus memenangkan 6 game terlebih dulu dengan selisih unggul minimal dua game, misalnya skor 6-4,6-3,6-2,6-1, dan 6-0 untuk memenangkan satu set. Jika skor terjadi 6-5 pada sebuah set maka set harus dilanjutkan sampai ada selisih dua game atau 7-5.

Bagaimana jika poinnya seri 6-6 dalam satu set? Maka tenis mengenal istilah tie-break game untuk memenangkan pemenang set tersebut. Dalam tie-break perhitungan poin tidak menggunakan sistem 0-15-30-40-game, melainkan dengan angka biasa, mulai dari 0-1-2-3-4-5-dan seterusnya.

Pemain yang lebih dulu mendapatkan 7 poin dengan selisih unggul dua poin misalnya 7-5,8-6,atau 9-7 dan seterusnya berhak memenangkan tie-break game sekaligus memenangkan set tersebut. Kemenangan sebuah set tentu sangat penting karena menjadi penentu arah kemenangan pertandingan tenis lapangan.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"